Keabsahan Risalah Lelang Secara Online Berdasarkan Peraturan Lelang di Indonesia

zakaria, Mochamad singgih (2024) Keabsahan Risalah Lelang Secara Online Berdasarkan Peraturan Lelang di Indonesia. Masters thesis, University of Surabaya.

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/272332

Abstract

Seiring dengan lajunya perkembangan teknologi saat ini banyak masyarakat yang memanfaatkan media internet sebagai media untuk berdagang yang disebut dengan E-Commerce. Perdagangan yang dilakukan melalui media internet merupakan sebuah inovasi yang dilakukan agar dapat memperluas jaringan untuk konsumen. Salah satu bentuk perdagangan yang dilakukan melalui media internet adalah jual beli yang dilakukan dengan cara lelang. Pelaksanaan lelang secara online membawa dampak yang sangat besar, utamanya dalam hal risalah lelang yang dilaksanakan secara elektronik. Risalah lelang pada umumnya dibacakan sesaat setelah lelang dilaksanakan dan telah diumumkan pemenang lelang. Sedangkan lelang secara elektronik risalahnya tidak dibacakan dan hanya ditampilkan pada layar monitor saja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengenai keabsahan risalah lelang yang pelaksanaannya dilakukan secara online agar dapat menjadi akta yang otentik dan tidak melanggar peraturan perundangundangan yang berlaku.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: lelang, risalah lelang, lelang online
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Postgraduate Programs > Master Program in Notary
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 06 Sep 2024 03:24
Last Modified: 06 Sep 2024 03:24
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/47050

Actions (login required)

View Item View Item