Penjelajahan Pria Gay Mempertahankan Kesejahteraan Psikologis di Bawah Tekanan Maskulinitas Hegemonik Keluarga Tionghoa Kristen

Wijaya, Johan (2024) Penjelajahan Pria Gay Mempertahankan Kesejahteraan Psikologis di Bawah Tekanan Maskulinitas Hegemonik Keluarga Tionghoa Kristen. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of S_835_Abstrak.pdf] PDF
S_835_Abstrak.pdf

Download (51kB)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/273264

Abstract

Penelitian ini menggali pengalaman mendalam yang terbentuk pada seorang pria triminoritas (gay-Tionghoa-Kristen) dalam menghadapi tekanan maskulinitas hegemonik, nilai-nilai heteronormatif dan norma kekristenan dalam keluarga. Menggunakan pendekatan kualitatif fenomenologis, penelitian ini bertujuan untuk memahami bagaimana partisipan mengkonstruksi identitas, mengatasi stigma, dan mempertahankan kesejahteraan psikologis di tengah konflik identitas yang kompleks akibat benturan antara nilai-nilai keluarga, norma gender, dan orientasi seksual. Melalui wawancara mendalam, penelitian ini akan mengungkap strategi coping, pengaruh nilai-nilai agama Kristen dan budaya Tionghoa terhadap persepsi diri serta hubungan partisipan dengan keluarga. Dengan menggunakan teori ekologi Bronfenbrenner, penelitian ini mengungkap bagaimana berbagai sistem sosial, mulai dari keluarga hingga masyarakat luas, mempengaruhi partisipan. Dalam penelitian menunjukkan bahwa nilai-nilai agama dan budaya yang konservatif seringkali menjadi sumber tekanan dan konflik. Bagaimana internalisasi norma-norma maskulinitas yang sempit dan konflik nilai-nilai agama kristen dapat memicu masalah kesehatan mental seperti kecemasan dan isolasi sosial. Namun, partisipan juga menemukan makna dan dukungan spiritual dalam agama, yang membantu dalam proses penerimaan diri. Selain itu, terdapat hasil yang menunjukkan adanya dampak positif dari nilai-nilai maskulinitas hegemonik terkait prestasi dan keberhasilan sosial, namun juga mengungkapkan pentingnya subyektivitas serta fleksibilitas dalam menginterpretasi ajaran agama untuk mendukung kesejahteraan spiritual. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi pada pemahaman yang lebih mendalam tentang kompleksitas identitas dan tantangan yang dihadapi oleh pria triminoritas di Indonesia, serta implikasinya bagi pengembangan program pencegahan, konseling dan intervensi psikologis yang lebih efektif.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Homoseksual, Kesejahteraan Psikologis, Kristen, Maskulinitas Hegemonik, Tionghoa
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Hari Subagijo 201031
Date Deposited: 30 Oct 2024 07:04
Last Modified: 30 Oct 2024 07:04
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/47371

Actions (login required)

View Item View Item