Kekerasan dan Maskulinitas: Kontestasi Makna (Studi Kasus Laki-laki dengan Adverse Childhood Experience)

Dwisavitri, Mutiara Pusparini (2024) Kekerasan dan Maskulinitas: Kontestasi Makna (Studi Kasus Laki-laki dengan Adverse Childhood Experience). [Undergraduate thesis]

[thumbnail of S_836_Abstrak.pdf] PDF
S_836_Abstrak.pdf

Download (188kB)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/273279

Abstract

Kekerasan pada anak banyak ditemukan pada laki-laki dibanding perempuan karena pandangan masyarakat bahwa laki-laki harus tumbuh menjadi sosok yang keras dan kuat. Hal ini karena konstruksi patriarki mengglorifikasi sifat maskulinitas atas femininitas, yang berujung melemahkan posisi sifat femininitas dalam masyarakat. Pandangan ini memelihara dan menormalisasi pandangan bahwa laki-laki dengan badan kekar, dada bidang, suara yang dalam laki-laki harus tegas dan keras, tidak boleh menunjukkan afeksi hingga laki-laki tidak boleh menangis karena menunjukkan kesedihan sama seperti memamerkan kelemahan. Belum ada penelitian sebelumnya yang melihat konstruksi laki-laki mengenai wacana maskulinitas yang hegemonik dalam bentuk kontestasi dan negosiasi dalam rangka mengartikan dan menghayati kekerasan di masa lalu. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif wawancara semiterstruktur dengan paradigma konstruksionisme sosial. Penelitian ini melibatkan partisipan laki-laki berusia di atas 18 tahun dan merupakan korban kekerasan berbasis gender, domestik, dan/atau perundungan di masa lalunya. Hasil dari penelitian ini memperlihatkan adanya disonansi makna kekerasan kekerasan bisa ditolak, juga dianggap sah, baik, dan berhak dilakukan. Penelitian ini juga menunjukkan adanya kontestasi dan negosiasi maskulinitas dalam diri partisipan, sebagai produk dari ketidaksesuaian pewajaran kekerasan dalam kelompok masyarakat, sehingga berdampak pada bagaimana korban memandang pengalaman kekerasannya. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menunjukkan masyarakat mengenai konstruksi maskulinitas yang hegemonik bisa mempengaruhi korban dalam memandang pengalaman traumatisnya.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Adverse Childhood Experiences, Hegemonic Masculinity, Social Constructionism
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Hari Subagijo 201031
Date Deposited: 30 Oct 2024 08:38
Last Modified: 30 Oct 2024 08:38
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/47373

Actions (login required)

View Item View Item