Permatasari, Putri (2025) Perancangan 5s Pada Pt Pos Indonesia Kcu Krembangan Surabaya. [Undergraduate thesis]
![]() |
PDF
LKLM_504_Abstrak.pdf Download (141kB) |
Abstract
Pemanfaatan alat dan teknik rekayasa industri, seperti metode 5S, telah menjadi tren untuk meningkatkan produktivitas, kualitas, dan keberlanjutan, termasuk di lingkungan kantor. Metode 5S yang diperkenalkan oleh Takashi Osada, dirancang untuk menciptakan lingkungan kerja yang terorganisir, efisien, dan bersih. Prinsip ini relevan dengan tantangan yang dihadapi PT Pos Indonesia KCU Krembangan Surabaya, seperti pengelolaan gudang yang tidak rapi, dokumen yang tidak tertata, serta kurangnya efisiensi operasional. Kondisi ini mengakibatkan kesulitan pencarian barang dan dokumen, penurunan produktivitas, serta risiko keselamatan kerja. Penelitian ini bertujuan merancang implementasi metode 5S secara optimal untuk mengatasi masalah tersebut. Hasil observasi menunjukkan penerapan metode 5S yang lebih baik dapat meningkatkan efisiensi kerja, mengurangi pemborosan waktu, dan menciptakan lingkungan kerja yang lebih nyaman dan produktif. Selain itu, prinsip 5S mendukung tujuan manajemen mutu dalam menjaga kualitas layanan dan menciptakan budaya kerja yang terorganisir dan berkelanjutan. PT Pos Indonesia memiliki peran strategis dalam sektor logistik nasional, sehingga optimalisasi metode 5S tidak hanya berdampak pada kinerja internal, tetapi juga meningkatkan daya saing di tengah persaingan industri logistik yang semakin ketat. Penelitian ini diharapkan menjadi dasar untuk transformasi operasional di PT Pos Indonesia KCU Krembangan Surabaya
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | 5S, Audit, Manajemen mutu |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Academic Department > Department of MKU |
Depositing User: | Eko Wahyudi 197013 |
Date Deposited: | 27 Mar 2025 04:05 |
Last Modified: | 27 Mar 2025 04:05 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/48290 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |