Aplikasi Sistem Informasi Akuntansi Yang Terkomputerisasi Pada Aktivitas Pendapatan Dalam Upaya Untuk Meningkatkan Pengendalian Internal PT X Di Surabaya

Tanti, Ira (2001) Aplikasi Sistem Informasi Akuntansi Yang Terkomputerisasi Pada Aktivitas Pendapatan Dalam Upaya Untuk Meningkatkan Pengendalian Internal PT X Di Surabaya. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/153284

Abstract

Perkembangan ekonomi semakin pesat yang diikuti dengan perkembangan teknologi mendorong badan usaha Indonesia harus dapat meningkatkan daya saingnya agar dapat bertahan dalam lingkungan pasar bebas. Apalagi dalam pasar bebas tersebut akan bermunculan fonvader asing , oleh karena itu agar dapat berperan dalam pasar bebas tersebut maka PT "X" harus mengikuti perkembangan jaman dan memiliki keunggulan kompetitif, khususnya dalam bidang teknologi informasi agar dapat disajikan informasi yang cepat, tepat dan akurat sehingga tidak terjadi keterlambatan pada aktivitas yang dilakukan. Badan usaha ini berorientasi pada laba dan kepuasan pelanggan, oleh karena itu aktivitas penjualan pelayanan jasa dan penagihan merupakan daerah yang cukup rawan untuk terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. Pada skripsi ini akan dibahas penerapan sistem informasi akuntansi yang terkomputerisasi pada aktivitas pendapatan dimana arus informasi dari bagian akuntansi dan keuangan sering terjadi keterlambatan sehingga berakibat keterlambatan penagihan kepada klien dan berpengaruh pada cash flow badan usaha. Keterlambatan penagihan ini disebabkan oleh tagihan yang dibuat oleh bagian penagihan harus menunggu draft tagihan (rekapitulasi tagihan) dari bagian administrasi yang memakan waktu cukup lama (faktor internal); selain itu juga adanya biaya warkat yang harus dibayar oleh klien dimana klien ingin mengetahui biaya sesungguhnya. Biaya warkat ini dapat diketahui dari pihak eksternal (Perum) dimana proses ini memakan waktu lama dan proses ini berada di luar kendali badan usaha dan hanya dapat diminimalisasi. Selain itu prosedur pencatatan akuntansi yang tidak akurat untuk menghindari pencatatan yang berulang-ulang sehingga laporan keuangan yang dihasilkan tidak akurat dan sering terlambat dimana akan mempengaruhi kinerja badan usaha serta pengambilan keputusan. Hal ini semua disebabkan system pengendalian internal yang kurang efektif dan efisien sehingga pengendalian internal perlu ditingkatkan. Penulisan skripsi ini dimaksudkan untuk dapat melakukan penerapan system informasi akuntansi yang terkomputerisasi pada aktivitas pendapatan sehingga diharapkan dapat mendukung pelaksanaan aktivitas badan usaha serta dapat membantu badan usaha menjaga kelangsungan hidupnya dalam persaingan yang semakin ketat. Sistem komputerisasi yang digunakan dalam aktivitas badan usaha dapat membantu badan usaha untuk menyajikan informasi yang dibutuhkan secara cepat dan tepat waktu, sehingga tidak terjadi keterlambatan penagihan piutang dan penyajian laporan-laporan pelayanan jasa. Badan usaha harus menerapkan sistem informasi akuntansi dengan bantuan komputer dengan penyusunan program yang mendukung aktivitas pengolahan data. Selain itu dalam menghadapi perkembangan teknologi informasi, system informasi yang terintegrasi dan terkomputerisasi sangat dibutuhkan untuk, menghasilkan informasi yang cepat dan tepat untuk pengambilan putusan badan usaha dan kelangsungan hidup badan usaha.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Moch. Ali Syamsudin 197011
Date Deposited: 01 Oct 2013 09:44
Last Modified: 01 Oct 2013 09:44
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/5140

Actions (login required)

View Item View Item