Penerapan Analysis Cycle Time Dalam Rangka Mengeliminasi Non Value Added Activity Untuk Mencapai Cost Reduction Pada CV. X Di Surabaya

Sandra, Irma Yannita (2001) Penerapan Analysis Cycle Time Dalam Rangka Mengeliminasi Non Value Added Activity Untuk Mencapai Cost Reduction Pada CV. X Di Surabaya. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/153238

Abstract

Dalam menghadapi era globalisasi, dimana persaingan yang semakin meningkat juga membawa pengaruh pada industri plastik di Indonesia yang juga mengalami persaingan yang ketat antar industri tersebut, dimana banyak munculnya variasi produk plastik yang ada di pasaran. CV "X" yang merupakan produsen lemari plastik yang memfokuskan penjualan lemarinya untuk kalangan menengah ke bawah sejak terjadinya krisis moneter yang berkepanjangan mengalami penurunan daya jual lemari plastiknya, hal ini disebabkan daya beli masyarakat semakin menurun, mengingat konsumennya bukan menengah keatas dan naiknya biaya produksi yang menyebabkan harga lemari plastik menjadi meningkat pula. Sehingga dalam persaingan yang semakin kompetitif ini, CV "X" sebaiknya melakukan pengendalian terhadap waktu produksi agar biaya produksi dapat ditekan. Oleh karena itu untuk mengendalikan waktu dan biaya tersebut dilakukan analisis cycle time, dengan mengeliminasi aktivitas yang menimbulkan non value added lime meliputi moving, inspection dan waiting. Sehingga dapat mencapai cost reduction dan dapat menghasilkan waktu proses produksi yang optimal. Dengan menggunakan analisis cycle time, CV "X" dapat mengeliminasi non value added activity dan mengoptimalisasikan value added activity. Sehingga CV "X" dapat mempertahankan value added activities saja, sehingga biaya yang timbul nanti hanya value added cost saja. Dimana sebelum dilakukan eliminasi terhadap non value added activities, manufacturing cycle efficiency CV "X" sebesar 69,47% dan sesudah dieliminasi, manufacturing cycle efficiency CV "X" meningkat 76,50%. Penekanan cycle time dengan meminimumkan pemborosan yang ditimbulkan oleh non value added activities sangat bermanfaat bagi CV "X". Hal ini disebabkan waktu yang ada dapat digunakan untuk Sumberdaya yang lain, sehingga kapasitas produksi dapat ditingkatkan. Peningkatan kapasitas produksi ini tentu saja diikuti oleh peningkatan efisiensi dan kualitas proses produksi. Apabila efisiensi produksi mengalami peningkatan, maka akan terjadi cost reduction sebesar non value added cost nya antara lain pada biaya bahan baku langsung, biaya tenaga kerja langsung, biaya overhead pabrik. Karena cycle time merupakan tolak ukur yang penting bagi pihak manajemen dalam perhitungan waktu proses produksi, maka manajemen CV "X" dapat meningkatkan kapasitas produksinya dan melakukan cost reduction dengan memperpendek cycle time, sehingga dalam jangka panjang, dengan biaya produksi yang rendah profitabilitas CV "X" dapat ditingkatkan.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Karyono
Date Deposited: 07 Oct 2013 09:59
Last Modified: 07 Oct 2013 09:59
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/5312

Actions (login required)

View Item View Item