Hubungan Antara Sikap Terhadap Alih Tempat (Job Relocation) Dengan Kinerja Pada Sales Promotion Girl

Ivon, Vivi (2001) Hubungan Antara Sikap Terhadap Alih Tempat (Job Relocation) Dengan Kinerja Pada Sales Promotion Girl. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/148885

Abstract

Situasi kompetitif yang makin lama makin besar membuat perusahaan harus dapat berprestasi dengan baik. Salah satu prestasi perusahaan dapat dilihat dari seberapa jauh produk yang dihasilkan dapat diterima oleh konsumen, hal ini dapat diukur melalui hasil penjualan. Salah satu sumber daya manusia yang berhubungan dengan penjualan adalah SPG. SPG merupakan salah satu media pemasaran yang bersifat langsung mempengaruhi pembelian. Oleh karena itu kinerja SPG menjadi hal utama yang sangat menentukan prestasi perusahaan dalam hal penjualan. Untuk menunjang dan meningkatkan kinerja SPG, diberlakukan suatu sistem yang dinamakan alih tempat (Job relocation). Alih tempat berarti seorang pekerja melakukan pekerjaan yang sama atau sejenis, penghasilan tidak berubah dan tanggung jawabnya relatif sama. Hanya saja secara fisik lokasi tempat kerjanya lain dari yang sekarang. Namun, sistem alih tempat menjadi masalah tersendiri bagi para SPG karena ketika dipindahkan ke tempat kerja yang baru berarti SPG harus kembali melakukan adaptasi. Bila seperti itu keadaannya maka perlu diketahui bagaimana sikap para SPG terhadap sistem alih tempat yang mutlak dilakukan tersebut. Sifat pekerjaan menjual yang agresif dan penuh persaingan menuntut para SPG mempunyai kemampuan persuasi yang baik. Bila SPG berhasil mempersuasi konsumen untuk membeli produk, SPG akan memperoleh hasil penjualan yang tinggi. Oleh karena itu, kemampuan persuasi merupakan hal yang penting bagi para SPG karena dapat mempengaruhi kinerjanya, sehingga dalam penelitian ini variabel kemampuan persuasi dikendalikan agar bisa mehbat hubungan antara sikap terhadap alih tempat dan kinerja secara lebih cermat. Subjek dalam penelitian ini adalah para tenaga penjual (SPG) dari sebuah perusahaan garment di Malang, Jawa Timur. Sampel dalam penelitian ini diambil dengan teknik purposive sampling dengan mengambil semua SPG yang bertugas di daerah Jawa Timur yang pernah dialihtempatkan minimal satu kali. Jumlah subjek dalam penelitian ini 33 orang. Hasil uji hipotesis dengan menggunakan teknik korelasional (korelasi parsial dan analisis regresi dalam program SPSS 7,5 for Windows) menyatakan bahwa korelasi antara sikap terhadap alih tempat dengan kinerja dengan mengendalikan kemampuan persuasi tidak signifikan, dengan rpar = 0,063 dan p = 0, 733. Ada dua kemungkinan penyebab tidak berkorelasinya sikap terhadap alih tempat dan kinerja dengan mengendalikan kemampuan persuasi, yaitu: ada faktor-faktor lain yang lebih berpengaruh terhadap kinerja atau ada permasalahan dalam penentuan target yang ditetapkan perusahaan. Cara perusahaan menentukan besarnya target penjualan spekulatif dan kurang konsisten, serta kurang dikomunikasikan kepada para SPG-nya mengapa dan atas dasar apa SPG harus mencapai itu, sehingga sulit bagi para SPG mencapai sesuatu yang tidak jelas alasannya. Karena, meskipun para SPG rata-rata mempunyai kemampuan persuasi yang baik dan sikap yang positif, sedikit sekali SPG yang berhasil memenuhi target penjualan. Oleh karena itu, disarankan pada peneliti selanjutnya agar memperhatikan variabel-variabel lain yang dapat mempengaruhi kinerja, seperti kepemimpinan, kemampuan adaptasi dan kemampuan kerjasama dan pada perusahaan agar menyelenggarakan pelatihan awal bagi para SPG-nya, memperhatikan kemampuan individual SPG dan sedikit banyaknya kompetitor di suatu tempat dalam menentukan target penjualan, serta mengkomunikasikan sistem alih tempat kepada para SPG.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Karyono
Date Deposited: 09 Oct 2013 03:05
Last Modified: 09 Oct 2013 03:05
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/5326

Actions (login required)

View Item View Item