Tan, Kian Ie and Prayogo, Sanjaya P. (1996) Perbaikan Sistem Informasi Produksi di PT. CS. [Undergraduate thesis]
Full text not available from this repository. (Request a copy)Abstract
PT.'CS' adalah sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang pengolahan kayu. Seiring dengan perkembangannya, perusahaan tersebut merasa perlu mengadakan perbaikan sistem informasi pada bagian produksinya. Hal ini diperlukan karena selama ini perusahaan merasa kesulitan atau kurang cepat dalam memperolih informasi yang diperlukan baik dalam proses penabilan keputusan maupun proses-proses yang lainnya. Untuk memperbaiki sistem informasi produksi tersebut maka dilakukan analisis terhadap sistem yang ada. Pada stuktur organisasi dan job description sistem yang lama dijumpai adanya jabatan yang tidak tampak secara formal, tetapi keberadaan dari fungsi tersebut sangat dibutuhkan. Selain itu kurang adanya kejelasan tugas, wewenang dan tanggungjawab dari masing-masing bagian. Pada sistem informasi produksi yang ada dengan membaginya menjadi empat bagian yakni sistem dan prosedur penerimaan order, sistem dan prosedur bagian bahan baku, sistem dan prosedur bagian produksi, serta sistem dan prosedur bagian barang jadi. Dari analisis yang telah dilakukan diketahui bahwa pada sistem yang lama terjadi kekurangan pencatatan-pencatatan yang diperlukan, dan juga masih adanya aliran informasi yang hanya dilakukan secara lisan. Perbaikan-perbaikan yang dilakukan, antara lain pada struktur organisasinya dengan penegasan fungsi-fungsi dari setiap bagian dan penyusunan kembali struktur organisasi beserta job descriptionnya. Perbaikan-perbaikan yang dilakukan pada sistem informasi antara lain dengan penambahan dokumen-dokumen pencatatan yang diperlukan pada setiap bagian antara lain Surat Perintah Ekspor dan Order Sheet sebagai pada bagian penerimaan order, pencatatan posisi persediaan baik pada bagian bahan baku maupun barang jadi dan penambahan pencatatan hasil produksi setiap departemen pada bagian produksi. Dari perbaikan-perbaikan pada aliran dokumen tadi, kemudian dibuatkan diagram alir datanya. Selain itu juga untuk dirancang suatu program komputer yang digunakan untuk membantu dalam pengolahan data atau informasi yang telah diperoleh, sehingga laporan-laporan hasil pengolahan tersebut dapat tersaji dengan baik dan cepat. Dari penggunaan fasilitas komputer tersebut waktu yang digunakan untuk memperoleh informasi yang diperlukan adalah kurang dari satu menit, sedangkan pada sistem lama hal tersebut memerlukan waktu kurang lebih satu sampai dua hari. Penggunaan fasilitas tersebut adalah sebagai pendukung perbaikan sistem informasi produksi yang dilakukan.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering |
Depositing User: | Eko Wahyudi 197013 |
Date Deposited: | 18 Dec 2013 07:48 |
Last Modified: | 18 Dec 2013 07:48 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/5572 |
Actions (login required)
View Item |