Analisis Keseimbangan Lintasan Untuk Meningkatkan Efektifitas dan Kapasitas Produksi di PT. Elkom Total Tangerang

Budianto, Feri (2001) Analisis Keseimbangan Lintasan Untuk Meningkatkan Efektifitas dan Kapasitas Produksi di PT. Elkom Total Tangerang. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/136362

Abstract

PT. Elkom Total adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang perakitan alat-alat elektronik. Seperti pada perusahaan lainnya, perusahaan ini juga memiliki tujuan yang harus dicapai.. Salah satu tujuannya adalah pemenuhan target produksi yang telah ditetapkan. Agar dapat mencapai tujuan ini pastilah banyak kendala baik dari dalam maupun dari luar perusahaan. Karena itu perusahaan perlu melakukan analisis yang mendasar pada sistem produksi. Dalam analisis ini dilakukan perbaikan pada hal-hal yang menjadi kendala bagi perusahaan, seperti peningkatan kapasitas dan pemerataan pembagian kerja. Analisis ini dilakukan karena kapasitas produksi perusahaan saat ini masih belum dapat memenuhi target yang ada. Selain itu pembagian kerja antar stasiun kerja masih belum merata, hal ini dapat dilihat dari adanya stasiun kerja yang menganggur tetapi pada stasiun kerja lain ada yang melakukan kerja yang padat. Dengan adanya perbaikan pada sistem produksinya maka kapasitas perusahaan dapat ditingkatkan untuk memenuhi target perusahaan. Dari analisis yang dilakukan terjadi peningkatan pada kapasitas produksinya dari 366 unit/hari menjadi 733 unit/hari. Tetapi karena target perusahaan hanya 500 unit/hari maka hanya dilakukan produksi sebanyak 500 unit/hari. Selain itu dari hasil analisis juga diketahui terjadi penurunan persentase balance delay dari 50,75% pada keadaan awal menjadi 30,61% pada keadaan setelah dilakukan keseimbangan lintasan.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering
Depositing User: Karyono
Date Deposited: 31 Oct 2013 07:24
Last Modified: 31 Oct 2013 07:24
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/6033

Actions (login required)

View Item View Item