Perancangan Sistem Informasi Manajemen Di PT. Garuda

Winata, Achman (1996) Perancangan Sistem Informasi Manajemen Di PT. Garuda. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/231117

Abstract

PT. Garuda adalah suatu perusahaan yang bergerak di bidang industri plastik yang antara lain memproduksi: tas kresek, kantong plastik. pot sabun. tempat minyak wangi mobil dan lain sebagainya. Dengan semakin berkembangnya PT. Garuda ini serta semakin ketatnya persaingan dalam bisnis manufaktur produk plastik, maka perlunya informasi yang akurat dan cepat guna menunjang jalannya roda manajemen. Dengan informasi yang akurat dan cepat ini, diharapkan dapat memperlancar sistem kerja yang telah ada. Salama ini PT. Garuda menggunakan cara manual di dalam pemrosesan data-data. Seiring dengan kemajuan teknologl, maka cara tersebut tidak cocok lagi. Kemajuan teknologi tersebut dapat mempercepat proses kerja dibanding dengan kerja secara manual dan hasil kerja yang dihasilkan juga menjadi jauh lebih rapi dan lebih baik. Secara umum tujuan darl perancangan system informasi manajemen tersebut adalah sebagai berikut: a) Meningkatkan efisiensi dan efektifitas kerja melalui prosedur kerja yang lebih baik. b) Merancang aplikasi yang dapat mengolah data dengan cepat dan tepat. c) Merancang database (basis data) yang dapat menyimpan data dengan efisien sehingga dapat memudahkan pemakai dalam mencari data. mengolah data dan memodifikasi data. d) Merancang formulir memasukkan data input untuk memudahkan dalam memasukkan data e) Merancang formulir output pemberian agar lebih baik dalam pemberian informasi Dari data yang didapat. Maka dilakukan analisls terhadap data-data tersebut untuk kemudian dllakukan perbaikan. yang mana disini dibuat suatu sistem usulan dari sistem yang sudah ada. Yaitu struktur organisasi usulan. sistem dan prosedur usulan. serta diagram arus data (DAD) dan kamus data usulan. Dari data-data tersebut dilakukan perancangan database. perancangan formulir input dan output. Serta membuat program aplikasi komputer dengan menggunakan bahasa pemrograman FoxPro.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering
Depositing User: Moch. Ali Syamsudin 197011
Date Deposited: 13 Dec 2013 07:41
Last Modified: 13 Dec 2013 07:41
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/6521

Actions (login required)

View Item View Item