MARDIANTI, YESSY (2013) Tingkat Self Care Pasien Rawat Jalan Diabetes Mellitus Tipe 2 Di Puskesmas Kalirungkut Surabaya. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
F_3641_Abstrak.pdf Download (39kB) | Preview |
Abstract
Diabetes mellitus adalah suatu penyakit kronis yang ditandai dengan ketidakmampuan tubuh untuk melakukan metabolisme karbohidrat, lemak, dan protein sehinggga menyebabkan hiperglikemia (peningkatan kadar gula darah). Diabetes mellitus tipe 2 dapat mempengaruhi seluruh aspek kehidupan penderitanya sehingga dapat mengancam jiwa apabila tidak segera ditangani dan dilakukan pengontrolan yang tepat. Masalah-masalah tersebut dapat diminimalkan dengan adanya pengelolaan terhadap DM yaitu dengan cara melakukan self care. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat self care pasien rawat jalan Diabetes Mellitus tipe 2 di Puskesmas Kalirungkut Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian non-eksperimental. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi deskripftif menggunakan kuesioner SDSCA (Summary Diabetes Self Care Activities) yang terdiri dari lima komponen yaitu Diet, Aktivitas Fisik (olahraga), Pengukuran Kadar Gula Darah, Perawatan Kaki, Terapi. Teknik sampling yang digunakan adalah kuota sampling, dengan sampel yang digunakan adalah pasien rawat jalan diabetes mellitus tipe 2 di Puskesmas Kalirungkut Surabaya yang memenuhi kriteria inklusi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat self care pasien rawat jalan diabetes mellitus tipe 2 di Puskesmas Kalirungkut Surabaya sudah cukup baik yaitu pada aktivitas self care mengenai pengaturan pola makan (diet), olahraga, dan dalam terapi. Namun pada pengukuran kadar gula darah dan perawatan kaki tingkat self care pasien masih kurang.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Diabetes mellitus, Self care, Pasien Rawat Jalan |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy |
Depositing User: | Eko Wahyudi 197013 |
Date Deposited: | 23 Jan 2014 02:17 |
Last Modified: | 24 Oct 2016 03:15 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/7405 |
Actions (login required)
View Item |