Perancangan Sistem Informasi Manajemen Di Hotel Equator Surabaya

Putra, Iwan Kurniawan Teja (2002) Perancangan Sistem Informasi Manajemen Di Hotel Equator Surabaya. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/136092

Abstract

Pada saat ini jasa perhotelan meningkat sangat cepat, persaingan jasa perhotelan tidak terelakkan dan setiap hotel berusaha untuk memuaskan konsumennya sekaligus memperoleh keuntungan bagi pihak hotel. Hotel Equator Surabaya adalah salah satu penyedia jasa perhotelan yang ikut dalam persaingan, sehingga Hotel Equator Surabaya berusaha untuk dapat menarik konsumen dengan kelebihan yang dimilikinya. Dalam memuaskan konsumen Hotel Equator Surabaya kurang memiliki sistem informasi yang baik. Akibatnya timbul masalah-masalah seperti konsumen yang terlalu lama menunggu di lobby pada saat check in, karena informasi yang terjadi didalam hotel kurang baik. Hal ini menyebabkan beberapa konsumen beralih ke hotel lainnya, sehingga hotel mengalami kerugian. Untuk menangani permasalahan tersebut, diperlukan suatu perbaikan terhadap sistem informasi manajemen yang ada sehingga mampu mengurangi masalah-masalah yang terjadi dan memperlancar aliran informasi di dalam perusahaan yang tentunya akan memperlancar proses-proses di Hotel Equator Surabaya. Langkah-langkah yang dilakukan dalam sistem informasi manajemen adalah pengumpulan data dengan melakukan wawancara dan pengamatan langsung, pengolahan dan analisis data serta perancangan dan perbaikan sistem informasi manajemen. Dengan adanya suatu sistem informasi manajemen yang sesuai dengan kondisi yang terjadi maka hotel akan dapat lebih meningkatkan kepuasan konsumen dan meningkatkan hunian hotel sehingga dapat bersaingan dengan hotel lainnya.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 07 Feb 2014 04:24
Last Modified: 07 Feb 2014 04:24
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/7762

Actions (login required)

View Item View Item