Pengukuran Produktivitas Di PT. Serba Guna Prima Pare Sebagai bahan Evaluasi dan Perencanaan Untuk Meningkatkan Produktivitas

Liolinda, Anna (2002) Pengukuran Produktivitas Di PT. Serba Guna Prima Pare Sebagai bahan Evaluasi dan Perencanaan Untuk Meningkatkan Produktivitas. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/136218

Abstract

Akhir -akbir ini kata produktivitas semakin sering dibicarakan, tetapi masih banyak yang belum menyadari pentingnya produktivitas. lni terbukti dari masih sedikitnya perusahaan yang melakukan pengukuran produktivitas perusahaannya. PT. Serba Guna Prima Pare sampai saat ini belum pernah melakukan pengukuran tingkat produktivitas perusahaannya. Selama ini perusahaan hanya melakukan penilaian kinerja perusahaan berdasar hasil produksi saja. Perusahaan ingin meningkatkan produktivitas di masa mendatang. Bertolak dari permasalahan itu, maka dilakukan penelitian untuk mengukur produktivitas sebagai dasar perencanaan untuk meningkatkan produktivitas. Dari hasil pengukuran dapat diketahui faktor-faktor yang mempengaruhi kenaikan dan penurunan produktivitas perusahaan, yaitu prosentase waste material, prosentase kualitas output, prosentase jam produksi aktual, dan prosentase absensi karyawan. Kemudian dilakukan perancangan usaha perbaikan untuk meningkatkan produktivitas. Perbaikan yang dilakukan meliputi perbaikan cara pemotongan awal pada kayu pada proses Saw Mill yang dapat menghasilkan penghematan waste sebesar 23.72 %, perubahan urutan proses produksi ( dari Cross Cut-Rip Saw menjadi Rip Saw-Cross Cut) yang menghasilkan penghematan waste sebesar 17.56 % dan penghematan waktu proses sebesar 42.39 %, dan perawatan pencegahan pada mesin Finger, High Frequency dan Double Saw yang dapat menghasilkan penghematan downtime sebesar 35.78% sampai dengan 45.6 %. Berdasarkan hasil evaluasi usulan perbaikan secara teoritis diperoleh peningkatan produktivitas sebesar 32.62% dari periode terakhir.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 10 Feb 2014 03:53
Last Modified: 10 Feb 2014 03:53
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/7768

Actions (login required)

View Item View Item