Penggunaan Obyek Tiga Dimensi pada Director 8.5 dengan Contoh Aplikasi 3D Multiplayer Game

., Hendrawati (2004) Penggunaan Obyek Tiga Dimensi pada Director 8.5 dengan Contoh Aplikasi 3D Multiplayer Game. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/137495

Abstract

Saat ini banyak sekali permainan tiga dimensi yang beredar. Perkembangan hardware dan software komputer yang semakin canggih sangat mendukung pembuatan permainan-permainan tersebut. Selain itu, banyak juga beredar permainan yang tidak hanya dapat dimainkan oleh seorang pemain, akan tetapi dapat dimainkan oleh beberapa pemain secara serentak. Permainan ini disebut multiplayer game. Permainan ini lebih digemari karena dapat dimainkan oleh beberapa pemain pada layar yang terpisah secara bersamaan. Dalam permainan ini, antar pemain dapat langsung berinteraksi dan saling bermusuhan ataupun berteman. Macromedia Director adalah program yang memiliki kemampuan dalam membuat animasi yang interaktif Macromedia Director versi 8.5 yang merupakan pengembangan dari versi sebelumnya, memiliki beberapa kelebihan. Salah satunya adalah mendukung pembuatan movie 3D yang interaktif Director 8.5 memungkinkan penggabungan obyek-obyek tiga dimensi yang dibuat dengan menggunakan software 3D yang ada ke dalam aplikasi. Selain itu, Director 8.5 juga menyediakan beberapa fasilitas dalam penggunaan obyek-obyek tiga dimensi tersebut. Hal ini sangat mendukung pembuatan 3D multi player game. Pembuatan tugas akhir ini berkaitan dengan penggunaan obyek tiga dimensi pada Macromedia Director 8.5 yang akan ditunjukkan dengan pembuatan 3D multiplayer game. Game atau permainan ini akan menggunakan beberapa fasilitas dan juga perintah-perintah yang telah disediakan oleh Director 8.5 untuk penggunaan obyek-obyek tiga dimensi dan juga untuk melakukan interaksi antar pemain selama permainan berlangsung. Agar permainan yang dibuat dapat dimainkan oleh beberapa pemain secara bersamaan, maka Director 8.5 didukung oleh Shockwave Multiuser Server yang dapat mempermudah interaksi antar pemain. Dari program yang telah dihasilkan, dapat ditarik kesimpulan bahwa Macromedia Director versi 8.5 ini sangat mendukung pembuatan movie 3D dan juga pembuatan aplikasi multiuser.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Informatic
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 17 Feb 2014 03:34
Last Modified: 17 Feb 2014 03:34
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/7860

Actions (login required)

View Item View Item