Sistem Pakar untuk Menentukan Penyakit Menular yang Umum Berjangkit pada Hewan Ternak Ayam Berdasarkan Gejala Klinis

Widjaja, Monilia Pilasito (2005) Sistem Pakar untuk Menentukan Penyakit Menular yang Umum Berjangkit pada Hewan Ternak Ayam Berdasarkan Gejala Klinis. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/137392

Abstract

Peternakan ayam adalah penghasil daging dan telur ayam yang menunjang kebutuhan gizi masyarakat Indonesia. Salah satu kegagalan peternakan ayam adalah berjangkitnya penyakit menular pada peternakan ayam tersebut. Seperti diketahui bersama bahwa penyakit pada ayam sangat cepat menular dan sangat cepat menimbulkan kematian. Banyak sekali penyakit menular yang dapat berjangkit pada hewan ternak ayam, tetapi masih sedikit peternak ayam yang mampu mendeteksi secara dini, cepat dan tepat penyakit tersebut dari awal timbulnya gejala. Karena kesulitan dan kelambatan pendeteksian gejala penyakit pada ternak ayam, maka tingkat kematian hewan ternak ayam sangat tinggi. Berdasarkan kenyataan di atas, maka diperlukan adanya suatu aplikasi sistem pakar membantu untuk mendeteksi secara dini, cepat dan tepat penyakit-penyakit tersebut, sehingga pengobatan yang dilakukan bisa tepat pada sasarannya. Jika penyakit dapat dideteksi secara dini, cepat dan tepat maka diharapkan akan mempermudah proses pengobatan dan mempercepat penyembuhan serta dapat menekan angka kematian hewan ternak ayam. Dalam hal ini aplikasi sistem pakar merupakan salah satu sarana yang tepat untuk mencapai sasaran tersebut di atas. Pembuatan aplikasi ini dimulai dengan melakukan pemahaman kerja pakar, sistem pakar dan mengumpulkan pengetahuan yang dibutuhkan oleh sistem. Kemudian melakukan perancangan sistem basis aturan yang nantinya akan direpresentasikan ke dalam basis pengetahuan yang ada. Implementasi sistem pakar berusaha menerapkan cara berpikir pakar dalam mengambil keputusan ke dalam program, yakni mendiagnosa penyakit pada hewan ternak ayam. Selain itu implementasi ini juga menampilkan informasi-informasi mengenai hewan ternak ayam, yakni informasi tentang penggolongan ayam, pemeliharaan ayam, pencegahan penyakit dini penyakit ayam. Dengan sistem pakar ini diharapkan dapat membantu para peternak ayam untuk mendiagnosa penyakit pada ayamnya dan cara mengobati penyakit tersebut dengan tepat. Hasil diagnosa yang dilakukan oleh sistem pakar ini hampir sama dengan hasil diagnosa yang dilakukan oleh pakar.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Informatic
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 26 Feb 2014 06:21
Last Modified: 26 Feb 2014 06:21
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/8118

Actions (login required)

View Item View Item