Pembuatan Aplikasi Multimedia Untuk Pembelajaran Matematika Untuk Anak SD 1-3

Prasetio, Njoeddy Meydyanto (2006) Pembuatan Aplikasi Multimedia Untuk Pembelajaran Matematika Untuk Anak SD 1-3. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/137274

Abstract

Topik tugas akhir ini adalah Pembuatan Aplikasi Multimedia Pembelajaran matematika untuk anak SD kelas 1-3. Latihan-latihan yang cukup akan membantu anak-anak SD kelas 1-3 untuk lebih memahami suatu pelajaran matematika yang diperolehnya di sekolah. Latihan-latihan tersebut dapat dilakukan di rumah. Seorang guru matematika anak-anak SD mempunyai waktu yang terbatas di sekolah dan tidak dapat memberikan perhatian yang cukup, maka anak SD kelas 1-3 sebaiknya melakukan latihan-latihan tersebut di rumah. Latihan-latihan yang dibuat dengan menggunakan gambar-gambar yang menarik sehingga anak-anak SD kelas 1-3 akan menarik perhatian mereka sehingga mau mengerjakan latihan-latihan tersebut sendiri di rumah. Anak SD kelas 1-3 yang mengalami kesulitan dalam memahami suatu pelajaran matematika yang didapatkan di sekolah, memerlukan banyak latihan dan dapat dilakukan berulang-ulang sesuai sampai benar-benar mengerti. Latihan yang diberikan sesuai dengan kemampuan masing-masing anak SD kelas 1-3 akan sangat membantu mereka dalam memahami pelajaran matematika. Pembelajaran matematika ini juga dapat membantu guru dalam mengajar pelajaran matematika terutama bagi anak SD kelas 1-3 yang mengalami kesulitan. Tujuan dari pembuatan aplikasi multimedia pembelajaran matematika untuk anak SD kelas 1-3 ini antara lain untuk membantu guru SD kelas 1-3 dalam mengajarkan pelajaran matematika, membantu anak SD kelas 1-3 untuk lebih mengerti pelajaran matematika dan agar anak SD kelas 1-3 mau belajar sendiri. Dalam setiap pembelajaran matematika yang diberikan terdapat beberapa pengembangan kemampuan dasar yang diterapkan berdasarkan kurikulum nasional. Hasil evaluasi yang telah dilakukan menunjukkan hasil yang memuaskan, dimana anak SD kelas 1-3 menyukai aplikasi. Mereka cenderung mau menyelesaikan sendiri latihan yang ada setelah mengerti cara penggunaannya dan rasa keingintahuan mereka. Pihak guru SD kelas 1-3 juga berpendapat bahwa aplikasi sudah berisi pengembangan-pengembangan kemampuan dasar yang sesuai dengan kurikulum nasional. Dengan kata lain aplikasi ini sangat membantu guru SD kelas 1-3 dalam mengajarkan pelajaran matematika kepada anak didiknya. Jadi, tujuan dari tugas akhir sudah terpenuhi.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Informatic
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 04 Mar 2014 05:55
Last Modified: 04 Mar 2014 05:55
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/8241

Actions (login required)

View Item View Item