Pembuatan Sistem Informasi Penyewaan Stan Pada Sebuah Plasa

Notosugondo, Purnomo Setiawan (2006) Pembuatan Sistem Informasi Penyewaan Stan Pada Sebuah Plasa. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TI_671_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
TI_671_Abstrak.pdf

Download (53kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/137355

Abstract

Stan merupakan bagian terpenting dalam suatu plasa atau pusat perbelanjaan. Berkembang tidaknya suatu plasa dapat ditentukan dengan banyak tidaknya para pengusaha yang menyewa stan di plasa tersebut. Plasa-plasa baru yang kini sedang dibangun tidak lagi cukup dengan satu atau dua lantai saja. Semakin luas area sebuah plasa, tentunya semakin banyak stan-stan yang bisa disewakan. Di satu sisi semakin banyaknya stan bisa menambah penghasilan plasa dan bisa membuat sebuah plasa menjadi semakin ramai, di sisi lain semakin banyaknya stan yang disewakan juga dapat memperumit manajemen plasa terse but. Pada aplikasi sistem informasi ini, dilakukan analisis proses-proses yang mungkin dilakukan oleh sistem dalam menjalankan aktifitas penyewaan stan pada Plasa 'X' . Proses-proses tersebut meliputi proses pencatatan data master, proses pencatatan perjanjian sewa, proses pengeluaran tagihan-tagihan, proses pembuatan nota pembayaran, proses pencarian data, dan proses pembuatan laporan. Hasil dari analisis digunakan untuk merancang aplikasi sistem informasi tersebut. Kemudian aplikasi sistem informasi itu diimplementasikan ke dalam bentuk bahasa pemrograman. lmplementasi yang dilakukan berdasarkan rancangan yang telah dibuat sebelumnya. Evaluasi terhadap aplikasi sistem informasi dilakukan dua tahap. Tahap pertama adalah verifikasi, yaitu dengan menguji aplikasi menggunakan skenario. Tahap kedua adalah validasi, yaitu dengan melakukan wawancara dengan user. Hasil dari evaluasi menyatakan bahwa aplikasi sistem informasi mampu menjalankan proses-proses yang ingin dilakukan Plasa 'X' dalam penyewaan stan dengan benar. Juga aplikasi sistem informasi dapat menghasilkan laporan-laporan baik ditujukan untuk pihak penyewa maupun ditujukan untuk pihak Plasa 'X' sendiri.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Informatic
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 28 Mar 2014 07:43
Last Modified: 28 Mar 2014 07:43
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/9047

Actions (login required)

View Item View Item