Pengoleksian Dan Pengujian Sensitivitas Terhadap Antimikroba Isolat Pseudomonas spp. Yang Berasa Dari Kultur Sputum Pasien Di Surabaya

Wijaya, Christina (2004) Pengoleksian Dan Pengujian Sensitivitas Terhadap Antimikroba Isolat Pseudomonas spp. Yang Berasa Dari Kultur Sputum Pasien Di Surabaya. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/150278

Abstract

Telah dilakukan pengoleksian dan pengujian sensitivitas isolat-isolat Pseudomonas spp. yang berasal dari kultur sputum pasien di Surabaya terhadap tiga belas macam antimikroba. Pengoleksian isolat Pseudomonas spp. dari kultur sputum ini diperoleh dengan cara membeli di Laboratorium Mikrobiologi RSUD. Dr. Soetomo dan Balai Laboratorium Kesehatan, Surabaya pada tahun 2003. Isolat ini diidentifikasi dengan melakukan uji pembentukan pigmen, uji pertumbuhan, dan pewarnaan Gram, kemudian dilanjutkan dengan uji sensitivitas terhadap tiga belas macam antimikroba. Dari hasil pengoleksian diperoleh dua belas isolat dari kultur sputum yang terdiri dari empat isolat Pseudomonas aeruginosa dan delapan isolat Pseudomonas spp. Sedangkan dari hasil uji sensitivitas keseluruhan isolat terhadap antimikroba yang diujikan, diperoleh pola kepekaan sebagai berikut: seftazidim (100%), sefepim (91,67%), tikarsilin, imipenem, siprofloksasin, amikasin, netilmisin, sefoperazon (83,33%), dan gentamisin (75%) masih sensitif; seftriakson (16,67%) tergolong intermediet, sedangkan kloramfenikol, tetrasiklin, dan trimetoprim-sulfametoksasol (8,33%) telah resisten.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 29 Mar 2014 03:11
Last Modified: 29 Mar 2014 03:11
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/9110

Actions (login required)

View Item View Item