Cahyadi, Robby (2011) Efektivitas HAir Tonic Ekstrak Daging Apel (MAlus Sylvestris L.) var Rome Beuty terhadap Pertumbuhan Rambut Tikus. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
F_3244_Abstrak.pdf Download (47kB) | Preview |
Abstract
Kebotakan yang disebabkan oleh kerontokan rambut yang berlebihan semakin banyak terjadi dan meresahkan masyarakat. Terapi yang selama ini digunakan untuk mengatasi kerontokan belum memiliki efek yang pasti dalam mengatasi kerontokan tersebut, tetapi memiliki efek samping yang cukup besar. Penelitian ini menggunakan daging apel (Malus sylvestris L.) var. rome beauty yang diekstraksi secara maserasi kinetik menggunakan pelarut etanol 80%, yang kemudian diformulasi menjadi hair tonic. Pengukuran efektivitas hair tonic ekstrak etanol daging apel (Malus sylvestris L.) var. rome beauty terhadap pertumbuhan rambut tikus dilakukan dengan mengukur panjang rambut tikus pada hari ke – 15, 20, 25 dan 30, perbedaan prosentase fase anagen dan telogen pada hari ke-10,20,30 dan berat rambut tikus pada hari ke – 30 yang tumbuh pada area punggung tikus yang diolesi hair tonic selama 30 hari. Pada tikus kelompok uji pertumbuhan panjang rambutnya meningkat dibandingkan tikus kelompok kontrol, yang ditunjukkan dari hasil analisa statistik menunjukkan terdapat perbedaan yang bermakna pada panjang rambut tikus. Sedangkan pada uji berat rambut didapatkan bahwa berat kelompok uji lebih besar dari kontrol dan terdapat perbedaan yang bermakna dari hasil analisa statistic. Didapatkan data prosentase fase anagen yang makin meningkat yang menunjukkan ekstrak daging apel dapat meningkatkan fase anagen.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kerontokan, Hair Tonic, Ekstrak Etanol, Daging Apel, Pertumbuhan Rambut Tikus |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy |
Depositing User: | Karyono |
Date Deposited: | 06 May 2014 05:49 |
Last Modified: | 06 May 2014 05:49 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/13118 |
Actions (login required)
View Item |