Studi Pengaruh Kualitas Terhadap Produktivitas Pada PT. CFT Di Surabaya

Darsono, Tommy Adrianto (1997) Studi Pengaruh Kualitas Terhadap Produktivitas Pada PT. CFT Di Surabaya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of Ak_779_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
Ak_779_Abstrak.pdf

Download (84kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/154098

Abstract

Dalam era globalisasi dewasa ini, sektor ekonomi mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang sangat pesat. Hal ini mendorong setiap badan usaha untuk bersaing lebih kompetitif lagi. Untuk itu diperlukan strategi taktik-taktik bisnis yang jitu yang harus dilaksanakan dengan baik dan penuh pertimbangan. Ada berbagai macam senjata untuk dapat memenangkan persaingan dalam dunia bisnis. Kualitas dalam arti kualitas kesesuaian, menjadi salah satu senjata andalan yang cukup ampuh dalam pertempuran merebut pangsa pasar. Hal ini disebabkan dewasa ini konsumen cukup kritis dan selektif dalam memilih barang atau jasa yang dikonsumsinya. Agar produk mempunyai kualitas, diperlukan usaha peningkatan kualitas dan agar harga bisa bersaing perlu peningkatan produktivitas supaya biaya produksi bisa rendah. Untuk itu diperlukan informasi yang jelas antara beban kualitas dan produktivitas serta keterkaitan antara keduanya yang dapat digunakan sebagai masukan yang berarti bagi pihak manajemen dalam hal yang berkaitan dengan penetapan kebijakan yang perlu untuk diambil, guna mengembangkan prestasi lebih lanjut terhadap peningkatan kualitas dan produktivitas secara menyeluruh. Dari hal yang telah diungkapkan di atas, telah jelas bahwa tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh antara beban kualitas terhadap produktivitas sehingga dapat lebih memahami pola perilaku yang terjadi pada kedua faktor terse but. Metoda statistika yang digunakan adalah analisis regresi berganda yang dilanjutkan pada analisis korelasi yang menjelaskan pola hubungan antar variabel yang dipertimbangkan dan analisis pengujian hipotesis statistika yang memberikan suatu putusan apakah hipotesis kerja yang telah ditentukan dapat diterima atau ditolak. Kemudian dilaksanakan uji signifikansi terhadap persamaan yang diperoleh dari analisis regresi berganda tersebut untuk mengetahui apakah hasil dari analisis dapat secara signifikan dalam menyatakan populasi yang diwakilinya. Hasil analisis regresi berganda menunjukkan nilai sebesar 97,20% yang berarti bahwa perubahan-perubahan yang terjadi pada tingkat produktivitas dapat dijelaskan sebesar 97,20% oleh perubahan-perubahan yang terjadi pada kualitas, sedangkan sisanya sebesar 2,80% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain diluar beban-beban kualitas yang dipertimbangkan dalam analisis....

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Eko Setiawan 194014
Date Deposited: 05 Jun 2014 02:30
Last Modified: 07 Jul 2014 05:27
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/15893

Actions (login required)

View Item View Item