Determinan Kepuasan Kerja Karyawan

Anggraini, Renny (2004) Determinan Kepuasan Kerja Karyawan. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of IN_628_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
IN_628_Abstrak.pdf

Download (69kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/148705

Abstract

Sumber daya manusia yang dikelola dengan baik dapat mencegah terjadinya absenteeism, turnover dan kinerja yang menurun pada karyawan, untuk itu ada hal-hal tertentu yang hams diperhatikan. Berbicara mengenai apa yang diharapkan individu, dalam hal ini karyawan sebagai imbalan atas usahanya pada kepentingan perusahaan maka erat kaitannya dengan kepuasan kerja. Dalam hubungannya dengan perusahaan yang diteliti, yang semua kebutuhan karyawannya terpenuhi, masih juga ditemui adanya ketidakpuasan karyawan terhadap kurang jelasnya bentuk perhatian yang diberikan perusahaan, serta kebijaksanaan perusahaan dalam masalah keuangan dan sistem promosi sehingga menyebabkan banyak karyawan yang kurang mempunyai ambisi untuk mendapat promosi atau jabatan yang lebih tinggi meskipun mereka layak dipromosikan. Dari sinilah peneliti ingin mengetahui faktor utama apa yang menjadi sumber kepuasan kerja serta kondisi-kondisi atau faktor-fuktor yang mempengaruhinya yang membuat karyawan tetap bertahan dalam perusahaan dan yang diharapkan karyawan agar kepuasan kerja dapat meningkat, melalui lima aspek yaitu pekerjaan itu sendiri, pengawasan, upah, promosi dan teman sekerja. Sampel dari penelitian ini adalah karyawan PT. Temprina Media Grafika Jawa Pos Group, menggunakan teknik statistik deskriptif untuk menganalisis datanya, teknik: pengambilan sampel non randem sampling yaitu incidental sampling. Pengumpulan data kepuasan kerja melalui angket. Dari data yang diperoleh melalui standar penilaian yang ditentukan peneliti yakni kepuasan kerja haru dipilih oleh 50 % subjek penelitian dengan kategori tinggi dan sangat tinggi diketahui bahwa aspek pekerjaan itu sendiri menempati ranking tertinggi, kemudian di tempat kedua aspek hubungan dengan teman sekerja, di tempat ketiga aspek promosi, di tempat keempat aspek pengawasan, dan di tempat terakhir aspek upah yang digambarkan secara deskriptif

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Sugiarto
Date Deposited: 14 Jan 2015 08:24
Last Modified: 14 Jan 2015 08:25
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/21887

Actions (login required)

View Item View Item