Jonas, Enrika Indri (1996) Nonfinancial Performance Measures sebagai Informasi bagi Manajemen untuk Mengevaluasi Kepuasan Konsumen dan Kinerja Internal Badan Usaha pada PT. X di Mojokerto. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
AK_553_Abstrak.pdf Download (127kB) | Preview |
Abstract
Terjadinya perkembangan-perkembangan yang cepat dalam dunia usaha yang merupakan dampak dari globalisasi perlu diantisipasi oleh badan usaha agar tidak ketinggalan dan kalah dalam persaingan. Persaingan bukan lagi sekedar produk yang berkualitas, harga yang terjangkau, melainkan juga kemampuan pengiriman produk yang cepat dan tepat waktu pada konsu-men, serta pelayanan yang memuaskan dan inovatif dalam memenuhi kebutuhan konsumen merupakan tuntutan dari para konsumen yang semakin selektif. Kondisi ini mengharuskan badan usaha untuk memaksimalkan penggunaan sumber daya yang dimiliki secara tepat dan efisien. Untuk mendukung upaya badan usaha dalam meningkatkan penggunaan sumber daya secara maksimal, diperlukan informasi untuk menilai dan mengevaluasi kinerja yang telah dicapai. Informasi yang dibutuhkan oleh badan usaha dapat dibagi menjadi dua bagian dalam sistem informasi akuntasi yaitu akuntansi keuangan yang disediakan untuk pihak eksternal dan akuntansi manajemen yang disediakan untuk pihak internal. Akuntansi manajemen menyediakan informasi yang dapat membantu manajer dalam melaksanakan tugasnya. Salah satu informasi yang disediakan oleh akuntansi manajemen adalah pengukuran kiner ja untuk meni lai pengendalian atas rencana yang telah dilakukan. Pengukuran kinerja badan usaha dapat diukur dari dua pengukuran yaitu secara pengukuran secara finansial dan pengukuran secara nonfinansial. Pengukuran nonfinansial sangat penting karena memberikan informasi yang terinci mengenai proses yang terjadi dalam badan usaha, sehingga dapat menjelaskan kekurangan atau kelemahan yang terjadi dalam operasi badan usaha, yang menghasilkan kinerja yang buruk, yang seringkali tidak nampak dan terdeteksi pada pengukuran finansial. Adanya pengendalian dan pengukuran pada operasi dapat menghasilkan informasi umpan balik yang tepat waktu dan akurat sehingga operasi badan usaha dapat berjalan efektif dan efisien. Informasi yang diperoleh manajer pada saat proses sedang berlangsung memberikan kesempatan pada manajer untuk mengambil langkah-langkah perbaikan sesegera mungkin, sehingga dapat menunjang berlangsungnya proses perbaikan terus menerus. Pengukuran kinerja nonfinansial merupakan pengukuran secara fisik pada tingkat operasi badan usaha yang dapat dilakukan pada empat area pengukuran yaitu kualitas, produktivitas, dasar waktu dan kinerja mesin. ...
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Nonfinancial Performance Measures |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Accounting |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 29 Jul 2015 07:32 |
Last Modified: | 29 Jul 2015 07:32 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/25105 |
Actions (login required)
View Item |