Evaluasi Penerapan Result Control, Action Control, dan Personnel Control untuk Meningkatkan Kualitas Produk Sandal PT. Manna Sejahtera di Gempol

Heryanto, Danny Nathaniel (2015) Evaluasi Penerapan Result Control, Action Control, dan Personnel Control untuk Meningkatkan Kualitas Produk Sandal PT. Manna Sejahtera di Gempol. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_3529_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_3529_Abstrak.pdf

Download (31kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/238926

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan mengenai sistem pengendalian manajemen yang diterapkan di perusahaan dan bagaimana evaluasi penerapan sistem pengendalian manajemen dalam rangka meningkatkan kualitas produk perusahaan. Penelitian ini merupakan applied research yang dilakukan menggunakan pendekatan kualitatif dengan objek penelitian yaitu badan usaha manufaktur PT Manna Sejahtera di Dliring, Gempol. Sumber data untuk penelitian ini adalah narasumber yang terdiri dari pemilik, kabag, manajer produksi, dan beberapa karyawan. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara semi structured, observasi, dan analisis dokumen. Hasil evaluasi yang dilakukan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa pada PT Manna Sejahtera dalam rangka menghasilkan produk yang berkualitas, telah dilakukan pengendalian kualitas (quality control). Akan tetapi masih banyak terdapat produk cacat. Hal ini disebabkan oleh masalah karyawan atau sumber daya manusianya, dimana dapat dibagi menjadi tiga masalah pengendalian (control problem) yaitu motivational problems, lack of directions, dan personal limitation. Perusahaan telah menerapkan sistem pengendalian manajemen untuk mengatur perilaku karyawannya tersebut, dimana penerapannya sudah cukup baik. Namun ada beberapa bentuk pengendalian manajemen yang masih memiliki kelemahan, dimana apabila tidak diperbaiki, maka dapat mengganggu upaya perusahaan dalam menciptakan produk yang berkualitas.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: quality control, control problem
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 01 Sep 2015 07:51
Last Modified: 01 Sep 2015 07:51
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/25341

Actions (login required)

View Item View Item