Pembuatan Sistem Informasi Pada Bengkel Sepeda Motor X Berbasis Web

Go, Steven (2015) Pembuatan Sistem Informasi Pada Bengkel Sepeda Motor X Berbasis Web. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of SI_82_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
SI_82_Abstrak.pdf

Download (113kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/240614

Abstract

Bengkel “X” adalah usaha dagang dalam bidang penyedia sparepart dan servis motor. Proses transaksi jual beli yang dilakukan oleh bengkel ini masih konvesional, akibatnya sering terjadi kehabisan stok sparepart karena sulit untuk mengetahui stok sparepart secara up to date. Reservasi pada bengkel “X” masih bersifat manual, sehingga konsumen harus datang terlebih dahulu untuk melihat ketersediaan montir, lalu melakukan servis. Dari hasil analisis dibutuhkan website dinamis yang menyediakan informasi produk yang sedang promo dan website memberikan alternatif reservasi secara online dimana dari website konsumen dapat memilih tanggan dan waktu reservasi sehingga tidak perlu mengantri untuk melakukan servis. Untuk mengatasi permasalahan tersebut maka dibuatlah sistem informasi sehingga memudahkan dalam melakukan pencatatan proses pembelian dan penjualan, mengetahui stok sparepart, website dapat menangani reservasi secara online dan website yang menyediakan informasi tentang promo sparepart. Dari hasil uji coba sistem informasi ini memudahkan karyawan dalam melakukan pencatatan proses pembelian dan penjualan, mengetahui stok sparepart yang akan habis. Masyarakat mudah untuk memperoleh informasi tentang promo produk yang sedang berlaku, dan memudahkan masyarakat untuk melakukan reservasi online.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: reservasi, bengkel
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Information System
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 20 Apr 2016 10:16
Last Modified: 21 Apr 2016 07:24
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/27579

Actions (login required)

View Item View Item