Cahyo, Melina (2015) Analisis Fairtrade dalam Penerapan Corporate Social Responsibility Pada CV. Pasific Harvest di Banyuwangi. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
AK_3657_Abstrak.pdf Download (120kB) | Preview |
Abstract
Corporate Social Responbility (CSR) merupakan suatu tindakan atau konsep yang dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab dan kepedulian perusahaan terhadap kesejahteraan masyarakat dan lingkungan sekitar, serta merupakan bagian dari pembangunan citra perusahaan. CSR dapat menciptakan keadilan harga, dan adanya fairtrade dapat menciptakan ekonomi yang berkelanjutan dan menjaga nilai-nilai perusahaan. Program CSR yang diterapkan juga dapat meningkatkan kepercayaan stakeholder. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis lebih dalam mengenai bagaimanakah penerapan fairtrade yang tepat dalam pengimplementasian CSR pada CV.Pasific Harvest yang bergerak di bidang pengolahan dan pengalengan produk hasil ikan laut yang terletak di Muncar, Banyuwangi dengan menggunakan metode qualitative - explanatory research melalui wawancara, dan observasi pabrik CV.Pasific Harvest, serta content analysis pada website CV.Pasific Harvest. Hasil penelitian menyatakan CV.Pasific Harvest belum dapat menerapkan program CSR yang efektif. Hal ini tampak melalui evaluasi fairtrade yang dilakukan terhadap nelayan terkait dengan ketersediaan bahan baku yang berkualitas.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Program CSR, Keadilan Harga, Kepercayaan Stakeholder, Fairtrade. |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Accounting |
Depositing User: | Sugiarto |
Date Deposited: | 21 Jun 2016 05:33 |
Last Modified: | 21 Jun 2016 05:33 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/27997 |
Actions (login required)
View Item |