Pembuatan Media Interaktif Pembelajaran Sembilan Buah Roh Alkitab untuk Anak Sekolah Minggu Usia 5 Sampai 7 Tahun

TJAHJONO, ROSALINA (2016) Pembuatan Media Interaktif Pembelajaran Sembilan Buah Roh Alkitab untuk Anak Sekolah Minggu Usia 5 Sampai 7 Tahun. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of MMD_215_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
MMD_215_Abstrak.pdf

Download (31kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/242826

Abstract

Firman Tuhan adalah salah satu hal yang sangat perlu diajarkan pada anak–anak di sekolah minggu, agar bisa menjadi karakter yang baik. Salah satu Firman Tuhan yang perlu ditanamkan pada diri anak sejak dini adalah sembilan buah roh (Galatia 5 : 22 – 23). Akan tetapi, materi pembelajaran tentang sembilan buah roh ini jika diberikan kepada anak usia 5-7 tahun akan susah ditangkap karena materi yang berat. Dalam hal pengajaran, metode yang selama ini dipakai untuk penyampaian firman seperti video, buku bergambar, dan cerita yang monoton kurang bisa menarik minat anak. Dari permasalahan tersebut, maka diperlukan media pendukung agar guru dapat menarik minat anak usia 5-7 tahun dalam memperhatikan dan memahami cerita sembilan buah roh. Untuk itu dibuatlah media interaktif pembelajaran tentang sembilan buah roh Alkitab untuk anak sekolah minggu usia 5-7 tahun, dengan cerita yang lebih disederhanakan. Pembuatan media interaktif ini memiliki unsur audio, text, gambar dan animasi yang digabungkan menjadi satu kesatuan. Aplikasi media interaktif ini telah melalui proses pengumpulan literatur, bench mark, dan pengumpulan data interface yang disesuaikan untuk anak-anak. Setelah semua data terkumpul, dilanjutkan dengan desain aplikasi. Aplikasi yang telah dibuat kemuadian diuji coba melalui dua tahap, yaitu tahap verifikasi dan validasi. Dari hasil pengamatan dan wawancara yang dilakukan oleh anak-anak sekolah minggu dan guru, didapatkan hasil yang memuaskan sesuai dengan tujuan yang diinginkan. Hasil dari kedua tahap ini membuktikan bahwa aplikasi Media Interaktif “9 Buah Roh” untuk Anak Sekolah Minggu Usia 5-7 Tahun dapat dijadikan sebagai media pendukung belajar untuk anak-anak.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: interactive, bible
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Academic Department > Department of MKU
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 27 Sep 2016 07:19
Last Modified: 27 Sep 2016 07:19
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/28440

Actions (login required)

View Item View Item