Suatu Potret Kehidupan Lajang pada Wanita Middle Adulthood

ANGELA, CALLEN (2016) Suatu Potret Kehidupan Lajang pada Wanita Middle Adulthood. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of P_906_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
P_906_Abstrak.pdf

Download (148kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/244147

Abstract

Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui bagaimana proses menjalani kehidupan sebagai wanita lajang dan bagaimana konsep diri serta psychological well being wanita lajang pada tahapan usia middle adulthood dipengaruhi oleh stereotip. Untuk itu digunakan pendekatan kualitatif dengan jenis metode studi kasus. Hasil yang diperoleh didapat dari one on one interview menunjukan bahwa kondisi melajang dipengaruhi oleh tipe kepribadian soliter dan tipe kepribadian easy going. Tipe kepribadian yang selalu soliter dan introvert sejak. dini menyebabkan tidak ada kemauan untuk bersosialisasi sementara tipe kepribadian easy going dan individualistik menimbulkan kurangnya kepedulian wanita Jajang dengan kondisi lingkungan di sekitarnya Faktor pekerjaan juga menjadi salah satu penyebab wanita melajang dikarenakan pekerjaan menjadi fokus utama sehingga membuat wanita Jajang memiliki kemandirian serta tidak berorientasi pada hal lain di luar rutinitas dan kegiatan. Hasil penelitian menunjukan bahwa stereotip lingkungan terkait kehidupan melajang dapat menimbulkan pergolakan batin dan rasa kesepian yang kemudian dapat membuat wanita lajang memiliki konsep diri yang negatif Jalan keluar dari rasa kesepian adalah dengan menyadari makna dari kehidupan melajang dan menerima kondisi melajang sebagai realita. Berdasarkan hasil yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa wanita lajang dapat tetap bertumbuh dan berkembang (personal growth) dikarenak.an penerimaan diri, penerimaan dari orang-<>rang terdekat, religiusitas, kerpibadian, tujuan hidup, kemandirian. dan keingjnan untuk tetap menikmati hidup walaupun tidak menikah.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Wanita lajang, konsep diri
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 22 Feb 2017 07:16
Last Modified: 22 Feb 2017 07:16
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/28952

Actions (login required)

View Item View Item