Wahyuningrum, Widia (2017) Perbaikan Sistem Pengendalian Manajemen Terhadap Kepengurusan Primkopad Kartika Branjangan Sejahtera di Surabaya. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
AK_3952_Abstrak.pdf Download (47kB) | Preview |
Abstract
Perkembangan dan pertumbuhan koperasi di Indonesia selama ini belum sepenuhnya menunjukkan peranannya. Dibandingkan sektor swasta yang mendominasi sektor perekonomian di Indonesia, koperasi tidak terlalu nampak wujudnya. Oleh karena itu, dalam rangka menggalang dan memperkokoh perekonomian rakyat, koperasi harus berusaha sekuat tenaga agar memiliki kinerja usaha yang tangguh dan efisien. Namun pada kenyataannya koperasi di Indonesia tidak dikelola dengan baik oleh orang – orang yang ahli dan professional. Koperasi Indonesia sering dikelola secara tidak tertib, tidak teratur, serta tidak sesuai dengan ilmu ekonomi. Terlebih lagi jika anggota terutama pengurus koperasi tidak dijiwai oleh cita – cita koperasi yang luhur. Dengan adanya perbaikan sistem pengendalian manajemen yang sesuai dengan kondisi koperasi diharapkan mampu memberi perkembangan yang berkelanjutan bagi usaha dengan berfokus pada kesejahteraan anggotanya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang diperoleh dengan metode wawancara, observasi, dan analisis dokumen. Hasil penelitian ini diharapkan dapat membantu badan usaha untuk dapat menelusuri permasalahan yang masih menjadi penghambat bagi manajemen sebagai bentuk adanya perbaikan untuk tercapainya tujuan yang lebih baik lagi.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sistem Pengendalian Manajemen, Koperasi, Kesejahteraan Anggota, Kepengurusan |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Accounting |
Depositing User: | Sugiarto |
Date Deposited: | 17 Jul 2017 05:23 |
Last Modified: | 12 Sep 2017 07:09 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/30348 |
Actions (login required)
View Item |