Penyusunan Modul Pengajaran Berbasis Kebutuhan Siswa Bagi Guru SMA di Surabaya

WRESPATI, TANTU (2017) Penyusunan Modul Pengajaran Berbasis Kebutuhan Siswa Bagi Guru SMA di Surabaya. Masters thesis, University of Surabaya.

[thumbnail of MPSI_396_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
MPSI_396_Abstrak.pdf

Download (180kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/247301

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menyusun modul pembelajaran yang berbasis kebutuhan siswa bagi guru. Kebutuhan psikologis siswa yang dipakai dalam penelitian ini didasari pada teori determinasi diri. Kebutuhan psikologis siswa tersebut adalah kebutuhan akan kemandirian, kompetensi, dan keterlibatan. Jika guru mampu memenuhi kebutuhan psikologis siswa tersebut maka motivasi belajar siswa akan meningkat. Berdasarkan hasil observasi di kelas, motivasi belajar siswa di SMA X cenderung kurang. Hal ini terlihat dari beberapa hal, yaitu ketika pelajaran berlangsung ada siswa yang: tidur di kelas, tidak memerhatikan guru, dan mengerjakan hal-hal yang tidak berhubungan dengan pelajaran dan banyak siswa yang selalu datang terlambat. Berdasarkan hasil asesmen juga terlihat bahwa di dalam kelas guru hanya memenuhi kebutuhan kompetensi siswa yang hanya dalam bentuk memberikan motivasi dan apresiasi Penelitian dilakukan di SMA X Surabaya. Partisipan dalam penelitian ini adalah guru yang selama asesmen kurang menunjukkan keterampilan dalam memenuhi salah satu/lebih kebutuhan psikologis siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan pada saat asesmen adalah wawancara dan observasi. Pengumpulan data pada tahap intervensi didapat dari hasil evaluasi modul yang dilakukan oleh pakar dan calon pengguna. Pemilihan modul sebagai alat intervensi terkait dengan kesibukan guru yang tidak hanya mengajar di SMA X, tapi juga mengajar di tempat lain. Modul ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman guru mengenai pembelajaran berbasis kebutuhan siswa dan dapat melakukan pembelajaran tersebut di kelas sehingga dapat meningkatkan motivasi belajar siswa. Modul dibagi menjadi dua bagian, bagian pertama menjelaskan mengenai motivasi belajar dan kebutuhan psikologis siswa serta cara pemenuhannya dan bagian kedua menjelaskan mengenai karakteristik yang diperlukan guru untuk memenuhi kebutuhan psikologis siswa. Hasil evaluasi pada modul terbagi menjadi tiga aspek, yaitu penampilan modul, materi modul, dan latihan dalam modul. Pakar menilai penampilan modul kurang menarik, begitu juga dengan materi yang kurang berisi dan latihan dalam modul yang kurang mendukung pemahaman materi, sehingga peneliti melakukan revisi. Setelah revisi, calon pengguna menilai bahwa penampilan modul menarik, materi dirasa bermanfaat, dan latihan dapat membantu untuk memahami pembahasan yang ada.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Kebutuhan akan Kemandirian, Kebutuhan akan Kompetensi, Kebutuhan akan Keterlibatan, Motivasi Belajar, Modul
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Postgraduate Programs > Master Program in Psychology
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 04 Jan 2018 03:32
Last Modified: 04 Jan 2018 03:32
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/31431

Actions (login required)

View Item View Item