Peranan Freight Forwarder dalam Menunjang Aktivitas Ekspor Antar Negara Melalui Jalur Laut dan Udara : Studi Kaus : PT Andalan Pacific Samudra Surabaya Tahun 2017

Wati, Anindia Widya (2017) Peranan Freight Forwarder dalam Menunjang Aktivitas Ekspor Antar Negara Melalui Jalur Laut dan Udara : Studi Kaus : PT Andalan Pacific Samudra Surabaya Tahun 2017. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of SP_1884_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
SP_1884_Abstrak.pdf

Download (41kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/247422

Abstract

Indonesia saat ini memasuki era pasar global dimana hambatan perdagangan semakin menurun dan tingkat persaingan meningkat. Saat ini proses pengiriman barang ke luar negeri masih menemui banyak kendala, dimana para eksportir tidak mengerjakan sendiri seluruh tugas logistik yang menjadi tanggung jawabnya. Berbagai alasan muncul diantaranya yaitu keterbatasan waktu dan pengetahuan para eksportir mengenai hal logistik yang masih kurang. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji memperoleh gambaran dan pemahaman yang lebih mendalam mengenai peranan freight forwarder dalam menunjang aktivitas ekspor antar negara melalui jalur laut dan udara pada PT. AndalanPacific Samudra Surabaya. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang didapatkan melalui wawancara secara langsung kepada pihak PT. Andalan Pacific Samudra Surabaya dan beberapa eksportir. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif eksploratori dimana ditemukan bahwa eksportir memiliki pertimbangan dalam menentukan forwarding,peran positif yang diberikan forwarding terhadap eksportir, dan permasalahan eksportir terhadap forwarding mampu membuat eksportir mempercayakan proses pengiriman produk ke luar negeri menggunakan freight forwarder.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Freight Forwarder,Eksportir, Regulasi Pemerintah
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Economic
Depositing User: Users 147 not found.
Date Deposited: 23 Aug 2018 08:25
Last Modified: 23 Aug 2018 08:25
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/33147

Actions (login required)

View Item View Item