Wijoyo, Agung (2018) Pembuatan Board Game Unite and Fight. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
MMD_319_Abstrak.pdf Download (111kB) | Preview |
Abstract
Kerjasama adalah aspek penting yang perlu diajarkan pada anak sejak dini, terutama pada usia remaja yang berperan penting dalam pembentukan kepribadian anak. Salah satunya dengan outbound, tetapi outbound memiliki kelemahan, dari situ dibuatlah media pengenalan pentingnya kerjasama yang praktis berupa board game dengan tema kerjasama dengan keunikan yang terletak pada cara memenangkan permainannya. Kemudian dilakukan analisis terhadap media sejenis berupa board game dengan mekanik cooperative play dan companion app. Hasil dari analisis digunakan untuk melakukan desain pada board game dan companion app. Desain board game dan companion app kemudian dibuat dengan adobe photoshop CS6 dan unity. Board game dibuat dengan mekanik cooperative play, action point allowance, variable phase order, programmed movement, dice rolling, dan grid movement. Setelah itu dilakukan uji coba dengan cara melakukan blind test play sebanyak tiga kali terhadap 10 peserta, kemudian peserta menjawab pertanyaan validasi, dari jawaban itu didapatkan kesimpulan positif bahwa board game yang dibuat dapat menyampaikan pentingnya kerjasama, komunikasi dan koordinasi serta dapat menarik perhatian dari peserta.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | board game, cooperation, unite and fight, strategy game. |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Multimedia |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 25 Sep 2018 03:49 |
Last Modified: | 25 Sep 2018 03:49 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/33498 |
Actions (login required)
View Item |