Kemampuan jerami padi dan karbon aktif sebagai adsorben larutan arsen (III) dengan cara pendiaman

Rahminah, Anisa Ika (2003) Kemampuan jerami padi dan karbon aktif sebagai adsorben larutan arsen (III) dengan cara pendiaman. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_1362_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_1362_Abstrak.pdf

Download (57kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/150499

Abstract

Kebutuhan akan air bersih merupakan kebutuhan pokok bagi makhluk hidup, terutama manusia, dimana dari tahun ke tahun banyak sumber air yang telah tercemar. Salah satu kontaminan logam yang sangat berbahaya adalah arsen, yang apabila dikonsumsi secara terus-menerus melalui air minum, dalam jangka waktu yang lama dapat menimbulkan arsenikosis, yang dapat mengakibatkan kanker dan kematian. Menurut Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 20 Tahun !990 tentang Pengendalian Pencemaran Air, batas kadar maksimmn arsen dalam air minum dan baku air minum adalah 50 mg/L. Batas kadar arsen dalam air yang ditetapkan oleh EPA pada tanggal 22 Januari 200 1diturunkan dari 50 mg/L menjadi 10 mg/L dan ketentuan ini mulai berlaku pada tanggal 22 Februari 2002. Penelitian ini menggunakan jerami padi dan karbon aktif sebagai adsorben untuk mengatasi pencemaran logam arsen (III) dengan metode pendiaman selama 3, 4, dan 5 jam. Jerami padi digunakan sebagai adsorben karena pada penelitian sebelumnya dapat mengeliminasi Pb dan Cd, mudah diperoleh, dan tersedia dalam jurnlah banyak serta harganya murah. Karbon aktif digunakan sebagai adsorben karena telah digunakan secara luas dalam pengolahan limbah cair dan pada penelitian sebelumnya, Ielah diketahui dapat mcngcliminasi arsen (III) sampai 40%. Kadar arsen yang terserap oleh jerami padi dan karbon aktif diukur dengan ICPS(lnductively Coupled Plasma Spectrometer). Berdasarkan hasil pcnelitian ini, arsen (Ill) tidak dapat diserap oleh jerami padi pada pH 2 dan 4. pada pH 2 karbon aktif tidak dapat menyerap arsen (III) sedangkan pada pH 4 selama 3, 4, dan 5 jam diperoleh hasil % teradsorpsi arsen (III) yaitu 6,05%, 3,22%, dan 2,75%, namun karena hasil pada pH 4 tersebut kecil maka diabaikan. Jadi pada penelitian ini arsen (III) tidak dapat diserap baik oleh jerami padi maupun karbon aktif.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 15 Jul 2013 08:24
Last Modified: 14 Apr 2014 04:45
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/3510

Actions (login required)

View Item View Item