Pengembangan Software Manajemen Data untuk Energy Awareness System Berbasis Wireless Sensor-Actuator Network

Sinatra, Christian (2019) Pengembangan Software Manajemen Data untuk Energy Awareness System Berbasis Wireless Sensor-Actuator Network. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TE_413_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
TE_413_Abstrak.pdf

Download (36kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/253381

Abstract

Penggunaan energi dunia terus meningkat dan sepertiganya digunakan oleh bangunan. Salah satu cara mengatasinya adalah menggunakan energy awareness system untuk mengontrol penggunaan energi bangunan. Pada skripsi ini, sistem tersebut diimplementasikan di ruang kelas Fakultas Teknik Universitas Surabaya. Sistem tersebut mengontrol lampu dan AC berdasarkan sensor cahaya, gerak, dan suhu. Sistem ini terdiri dari beberapa komponen: kontroler slave, kontroler master, router node, koordinator, dan server. Fokus skripsi ini adalah software manajemen pada koordinator, termasuk desain struktur database. Pengerjaan dibagi menjadi empat tahap: desain software manajemen data keseluruhan, pembuatan driver AT86RF233, desain database, dan pembuatan software manajemen data secara utuh. Pengujian meliputi uji SPI, uji transceiver, uji akses database, uji software manajemen data, dan uji integrasi sistem besar. Hasil menunjukkan bahwa software yang dibuat berfungsi dan mampu diintegrasikan dengan sistem besar.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: WSAN, manajemen data, database
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Electrical Engineering
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 07 Aug 2019 04:23
Last Modified: 07 Aug 2019 04:23
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/35510

Actions (login required)

View Item View Item