Hubungan Antara Karakteristik Komite Audit dengan Real Earning Management pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2014-2016

Finn, Ruliff (2020) Hubungan Antara Karakteristik Komite Audit dengan Real Earning Management pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2014-2016. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_4679_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_4679_Abstrak.pdf

Download (55kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/259710

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah variabel karakteristik komite audit berpengaruh signifikan terhadap manajemen laba melalui aktivitas riil pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada periode 2014-2016. Penelitian ini dikategorikan sebagai penelitian positivsm atau pendekatan yang dilakukan secara kuantitatif. Unit analisis yang digunakan oleh peneliti adalah perusahaan sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2016. Sifat dari penelitian ini adalah hypothesis testing. Jenis investigasi yang digunakan causal study. Study Setting dalam penelitian ini adalah field study. Metode time horizon yang digunakan adalah one shoot. Analisis Data yang digunakan adalah Analisis Regresi Linier Berganda. Hasil analisis dapat disimpulkan bahwa variabel karakteristik komite audit untuk keahlian komite audit secara parsial tidak berpengaruh terhadap Manajemen Laba; Variabel karakteristik komite audit untuk masa jabatan anggota komite audit secara parsial tidak berpengaruh terhadap manajemen laba; Variabel karakteristik komite audit untuk jumlah jabatan di luar perusahaan yang dirangkap oleh ketua komite audit secara parsial tidak berpengaruh terhadap manajemen laba. Variabel karakteristik komite audit untuk jumlah anggota komite audit secara parsial tidak berpengaruh terhadap manajemen laba.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Manajemen Laba, Keahlian Komite Audit, Masa jabatan Anggota Komite Audit, Jumlah Jabatan, Ukuran Perusahaan, Market to Book Ratio, Return On Asset (ROA).
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 29 Jan 2021 03:44
Last Modified: 29 Jan 2021 03:44
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/38804

Actions (login required)

View Item View Item