Johan, Felita (2022) Hubungan antara Social Comparison dengan Social Media Anxiety Pada Emerging Adults Pengguna Instagram. [Undergraduate thesis]
PDF
KS_S_705_Abstrak.pdf Download (46kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara social comparison dengan social media anxiety pada emerging adults yang menggunakan Instagram. Peneliti menggunakan metode kuantitatif, melalui penyebaran survei secara online, yang dilakukan secara cross-sectional. Sampel diambil secara convenience non-probability sampling, dengan melibatkan sejumlah 390 emerging adults laki-laki dan perempuan, berusia 18-25 tahun (Mean = 21 tahun), dan berdomisili di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan positif yang signifikan antara social comparison dengan social media anxiety. Temuan lainnya adalah ada korelasi positif dan kontribusi yang lebih besar dari social comparison of ability dalam memunculkan social media anxiety, dibandingkan social comparison of opinion. Penelitian ini memberikan wawasan baru dalam menjelaskan keterkaitan orientasi membandingkan diri secara ability-based dan opinion-based dengan kecemasan sosial yang dikhususkan pada konteks penggunaan Instagram.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kecemasan sosial, membandingkan diri, Instagram, emerging adults |
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Faculty of Psychology > Department of Psychology |
Depositing User: | KRISTINA |
Date Deposited: | 22 Mar 2022 08:46 |
Last Modified: | 22 Mar 2022 08:46 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/41595 |
Actions (login required)
View Item |