Sari, Stacia Mutiara (2022) Hubungan antara Keterampilan Mengajar Guru dan Motivasi Belajar Bahasa Korea. [Undergraduate thesis]
PDF
KS_ED_575_Abstrak.pdf Download (404kB) |
Abstract
Akhir-akhir ini seiring berkembangnya budaya asing yang masuk ke Indonesia, maka berkembanglah juga bahasa asing di Indonesia. Bahasa asing terutama Bahasa Korea merupakan Bahasa yang akhir-akhir ini cukup populer di kalangan remaja. Tidak sedikit remaja yang mengambil Kursus Bahasa Korea untuk mempelajari bahasa korea. Proses belajar Bahasa Korea dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti motivasi belajar dan keterampilan mengajar guru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara keterampilan mengajar guru dan motivasi belajar siswa pada siswa di Oppa Akademi. Penelitian ini merupakan studi kuantitatif dengan menggunakan alat ukur MSLQ (Motivated Strategies for Learning Questionnaire) dan skala kemampuan mengajar yang dibuat oleh peneliti sebelummnya berdasarkan teori kemampuan mengajar Barth. Kedua skala tersebut disebarkan pada 105 partisipan yang berusia 18-22 tahun, dan merupakan siswa aktif di Oppa Akademi. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini yaitu adanya hubungan positif antara kemampuan mengajar guru dan motivasi belajar pada siswa di Oppa Akademi (r = 0,601 0,05).
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Motivasi Belajar, Keterampilan Mengajar, Bahasa Korea, Remaja |
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Faculty of Psychology > Department of Psychology |
Depositing User: | KRISTINA |
Date Deposited: | 05 Apr 2022 20:55 |
Last Modified: | 05 Apr 2022 20:55 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/41620 |
Actions (login required)
View Item |