Keterampilan Mengajar Guru Sekolah Minggu dalam Memberikan Pendidikan Karakter di Sekolah Minggu Gereja Kristen Indonesia

Aprilia, Christina (2022) Keterampilan Mengajar Guru Sekolah Minggu dalam Memberikan Pendidikan Karakter di Sekolah Minggu Gereja Kristen Indonesia. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of ED_605_Abstrak.pdf] PDF
ED_605_Abstrak.pdf

Download (120kB)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/265790

Abstract

Pendidikan karakter merupakan hal yang perlu untuk diberikan kepada anak. Salah satu sarana pemberian pendidikan karakter pada keluarga Kristen yaitu, Sekolah Minggu. Dalam Sekolah Minggu, terdapat Guru Sekolah Minggu yang memiliki peran untuk menyampaikan pendidikan karakter berdasarkan Firman Tuhan. Sebagai pengajar, Guru Sekolah Minggu harus mempunyai keterampilan mengajar, karena keterampilan mengajar dapat mempengaruhi nilai-nilai karakter yang akan diberikan kepada Anak Sekolah Minggu. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk melihat bagaimana keterampilan mengajar Guru Sekolah Minggu dalam memberikan pendidikan karakter di Sekolah Minggu. Melalui desain penelitian kualitatif deskriptif, peneliti telah melakukan wawancara dan observasi pada ketiga partisipan. Hasil dari penelitian ini yaitu dari 6 aspek keterampilan mengajar, Guru Sekolah Minggu masih belum memenuhi 2 dari 6 aspek, yaitu Keterampilan Menjelaskan dan Keterampilan bertanya. Pada Keterampilan menjelaskan, Guru Sekolah Minggu perlu untuk memberikan variasi alat peraga atau ilustrasi lainnya seperti video, menonton film, mengajak Anak Sekolah Minggu untuk bermain drama dan hal lain sesuai dengan kebutuhan kegiatan Sekolah Minggu. Lalu pada keterampilan bertanya, Guru Sekolah Minggu perlu untuk mengembangkan pertanyaan yang diberikan, tidak hanya pada tahap mengingat saja, tetapi menggunakan tahap pertanyaan seperti pemahaman, aplikasi, analisis, evaluasi dan penciptaan menurut Anderson dan Krathwohl, yang disesuaikan dengan tahapan usia Anak Sekolah Minggu. Dalam pemberian pendidikan karakter Guru Sekolah Minggu sebagai pengajar / pendidik di Sekolah Minggu mampu untuk menunjukkan bentuk karakter yang baik dalam kehidupan sehari-hari Anak Sekolah Minggu dan menjadi teladan bagi Anak Sekolah Minggu. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah Guru Sekolah Minggu melihat perubahan sikap Anak Sekolah Minggu baik dalam lingkup Gereja maupun kehidupan sehari-hari melalui perkunjungan yang diagendakan oleh Guru Sekolah Minggu. Dari perubahan sikap dan perilaku itulah Guru Sekolah Minggu dapat menyimpulkan bahwa pendidikan karakter telah tersampaikan dengan baik.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Karakter, Keterampilan Mengajar, Guru Sekolah Minggu, Sekolah Minggu
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 20 Sep 2022 08:34
Last Modified: 20 Sep 2022 08:34
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/42585

Actions (login required)

View Item View Item