Uji Efek Antifertilitas Suspensi Ekstrak Dari Fraksi n-Heksan Rebusan Daun Lidah Buaya (Alo vera Linn.) Pada Mencit Betina

Isnaini, Nurul (1999) Uji Efek Antifertilitas Suspensi Ekstrak Dari Fraksi n-Heksan Rebusan Daun Lidah Buaya (Alo vera Linn.) Pada Mencit Betina. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_822_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_822_Abstrak.pdf

Download (71kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/151013

Abstract

Pemakaian daun lidah buaya (Aloevera Linn . ) sebagai obat tradisional telah lama dikenal oleh masyarakat Sulawesi dan Irian Jaya sebagai ramuan yang dapat mencegah kehamilan . Hal ini telah dibuktikan dari penelitian terdahulu pada mencit betina bahwa kadar 1,08% ekstrak daun lidah buaya dengan penyari metanol dapat meniadakan kehamilan, yang berarti positif mempunyai efek antifertilitas . Karena ingin mengetahui dengan pasti adanya zat tertentu pada daun lidah buaya yang berkhasiat sebagai antifertilitas, maka penulis tertarik untuk meneliti adany a efek antifertilitas suspensi ekstrak yang diperoleh dari f raksi n-heksan rebusan daun lidah bu ay a (A l oe v era Linn. ) pada m e nci t betina. Binatang percobaan yang digunakan pada penelitian ini adalah mencit betina sebanyak 40 ekor y a ng d i b a gi menjadi 4 kelompok, yang masing-masing kelompok terdir i dari 10 ekor. Kelompok A sebagai kelompok kontrol yang diberi suspensi kontrol (Avicel PH 101 + CMC Na 0 ,5% + air suling); dan kelompok B, C, dan D merupakan kelompok uji yang masing-masing diberi suspensi ekstrak daun lidah buaya (konsentrasi 0,096%) sebanyak 0,12 ml; 0,24 ml; 0,48 ml yang berturut-turut setara dengan Yzx ; lx ; dan 2x dosis pada manusia. Pemberiannya dilakukan secara per oral selama 6 hari berturut-turut sebelum terjadi perkawinan dan dilanjutkan selama 3 hari setelah terjadi perkawinan . Pada hari k e-17 (terhitung mulai hari pertama te rjadin ya perkawinan) dilakukan laparatomi . Data yang diperoleh adalah banyaknya jumlah janin pada tiap induk mencit pada kelompok kontrol maupun kelompok uj i. Berdasarkan hasil pen elitian ini dapat disimpulkan bahwa pemberian suspensi ekstrak dari fraksi n-heksan rebusan daun lidah buaya (konsentrasi 0,096%) pada kelompok uji dengan dosis lx dapat mengurangi jumlah janin dan pada dosis 2x dapat meniadakan kehamilan walaupun belum secara total, karena masih adanya induk mencit yang mempunyai janin sebanyak 2 sampai 4 . Sangat jelas terlihat adanya peningkatan efek antifertilitas akibat peningkatan dosis.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 11 Apr 2014 11:43
Last Modified: 11 Apr 2014 11:43
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/10565

Actions (login required)

View Item View Item