Kura-Kura Sibernetika

Agung D., Hendi Wicaksono (2003) Kura-Kura Sibernetika. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TE_135_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
TE_135_Abstrak.pdf

Download (56kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/137956

Abstract

Di dunia ini, manusia dan binatang yang mempunyai daya ingat. Mereka menggunakan daya ingat untuk mengingat berbagai macam hal, seperti mengingat lokasi dimana bisa mendapatkan makanan. Kemampuan mengingat ini sangat unik dan rumit karena tidak sedikit syaraf dalam otak yang dipergunakan. Dengan menggunakan mikrokontroler AT89S51, maka sebagian sistem daya ingat tersebut diimplementasikan dalam sebuah robot kura-kura. Pada awalnya, robot ini bergerak ke segala arah secara random untuk menemukan lokasi "makanan". Setelah menemukan lokasi tersebut, robot ini berjalan kembali secara acak untuk menemukan lokasi "makanan" selanjutnya dan mengingat titik lokasi "makanan" yang telah ditemukannya itu. Sehingga terbentuk suatu peta lokasi "makanan" yang biasa dikenal denganfood maping. Pada saat kehabisan energi, robot kembali menuju posisi dari yang terakhir sampai yang pertama kali ditemukan dengan sistem daya ingat buatan. Sistem pencarian posisi tersebut menggunakan sebuah panel surya yang dapat mengenali semua cahaya dari tegangan listrik yang dikeluarkannya. Pada perencanaan sistem ini, pembahasan meliputi perangkat keras dan perangkat lunak sistem, serta kemungkinan untuk membuat sistem seefisien mungkin.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Electrical Engineering
Depositing User: Radiyanti 201032
Date Deposited: 22 Apr 2014 08:32
Last Modified: 22 Apr 2014 08:32
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/11572

Actions (login required)

View Item View Item