Pengaruh Reward System Terhadap Kinerja Dan Motivasi Divisi Marketing Pada Bank XY Di Surabaya

Castalie, Elvira (2004) Pengaruh Reward System Terhadap Kinerja Dan Motivasi Divisi Marketing Pada Bank XY Di Surabaya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_1932_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_1932_Abstrak.pdf

Download (82kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/152887

Abstract

Perbankan merupakan lembaga keuangan yang dipercaya masyarakat sebagai sarana penyimpan uang. Untuk mendapat kepercayaan dari masyarakat dan untuk tetap exist di dunia persaingan, maka kondisi internal perbankan harus baik. Kondisi internal yang dimaksud antara lain kinerja bank tersebut. Sistem Pengendalian Manajemen (Management Control System) membantu perbankan menciptakan internal control yang baik. Salah satu caranya melalui penerapan reward and punishment. Melalui reward system, karyawan akan lebih mudah dikendalikan. Hal ini terjadi karena mereka akan cenderung memperhatikan setiap konsekuensi dari tindakan mereka. Bank "XY" sebagai bank asing telah menerapkan reward system untuk mengendalikan karyawannya. Tujuan penulisan skripsi ini adalah untuk mengetahui pengaruh reward system terhadap kinerja dan motivasi divisi marketing, khususnya dari bagian Direct Sales Representative (DSR). Kinerja mereka dinilai berdasarkan pemenuhan target yang telah ditetapkan setiap bulan. Dari hasil tersebut maka dapat dihitung KPI (Key Peifonnance Indicator). Berdasarkan KPI mereka setiap bulan, marketing manager melakukan pencatatan ke laporan pengembangan kinerja. Tujuannya agar dapat mengetahui karyawan mana saja yang kinerjanya telah bagus dan karyawan mana yang masih harus diberi training. Pada dasarnya, apabila kinerja mereka excellent maka mereka memperoleh reward 25% dari gaji. Jika standard perform maka memperoleh reward 10% dari gaji mereka Masalah-masalah dalam bank "XY", antara lain branch manager menetapkan sendiri point target tanpa berkomunikasi dengan bawahan, kinerja DSR secara individual tidak dapat dinilai, ketidakpuasan bagian DSR karena terjadi pemindahan penanganan nasabah setelah tiga bulan, komisi yang dirasa belum cukup, perusahaan terlambat membayar gaji, komisi, dan reward lain, dan tidak adanya laporan kunjungan karyawan. Masalah-masalah ini apabila tidak diperhatikan akan mempengaruhi kinerja karyawan. Agar dapat meningkatkan kinerja dan motivasi karyawan, pihak manajemen harus berhati-hati dalam mendesain reward system. Reward system akan berguna dalam memotivasi jika karyawan percaya bahwa reward yang diterima sesuai dengan usaha mereka.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Sugiarto
Date Deposited: 29 Apr 2014 08:17
Last Modified: 09 Jan 2015 02:27
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/12346

Actions (login required)

View Item View Item