Perancangan Dan Pembuatan Ruangan Penetas Telur Berbasis Mikrokontroler AT89C51

Wibisono, Yanson (2004) Perancangan Dan Pembuatan Ruangan Penetas Telur Berbasis Mikrokontroler AT89C51. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TE_152_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
TE_152_Abstrak.pdf

Download (73kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/137908

Abstract

Banyak faktor yang menghalangi keberhasilan penetasan, salah satunya adalah keinginan si hewan induk untuk mengerami telur. Apabila hewan induk tersebut sedang tidak ada keinginan untuk mengerami, maka telur tersebut akan terlambat menetas atau bahkan tidak menetas sama sekali (mati). Menghadapi hal ini maka perlu dibuatkan induk buatan yang tidak terpengaruh sama sekali dengan musim ataukondisi lingkungan saat itu. Induk buatan ini menggunakan pemanas temperatur yang berfungsi untuk menggantikan panas yang dihasilkan hewan saat mengerami danpemanas air yang berfungsi untuk menjaga kelembaban telur, sehingga dapat dikatakan menggantikan fungsi hewan untuk mengerami sampai telur tersebut menetas. Induk buatan ini menggunakan mikrokontroler AT89C51 yang dihubungkan dengan interface unfiik input dan outputnya. Pada input, sensor suhu dipasang untuk mengukur suhu dan sensor kelembaban untuk mengukur kelembaban udara yang terjadi saat itu. Data yang telah didapat selanjutnya dikirim ke IDC supaya mikrokontroler dapat mengolah data tersebut. Pada bagian input juga dipasang keypad untuk menentukan setting suhu dan kelembaban yang diinginkan. Pada bagian output terdapat lampu pemanas temperatur dan lampu pemanas air untuk meningkatkan suhu dan kelembaban serta kipas sirkulasi yang berfungsi untuk membantu penyebaran panas dan kelembaban, dan kipas pembuang yang berfungsi untuk membuang panas dan kelembaban yang berlebihan. Untuk mengetahui kondisi yang sedang terjadi saatitu (berapa temperatur dan kelembaban saat itu, temperatur dan kelembaban yangdiinginkan serta penggunaan alat tersebut sudah masuk hari ke berapa), maka diperlukan display yang menampilkan semua data tersebut.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Electrical Engineering
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 09 May 2014 00:43
Last Modified: 09 May 2014 00:43
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/13657

Actions (login required)

View Item View Item