Analisis Pengobatan Stroke Iskemik Akut pada Pasien yang Menjalani Rawat Inap di Rumah Sakit Swasta Surabaya Periode Januari sampai Juni 2009

., Pratiwi (2011) Analisis Pengobatan Stroke Iskemik Akut pada Pasien yang Menjalani Rawat Inap di Rumah Sakit Swasta Surabaya Periode Januari sampai Juni 2009. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_3135_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_3135_Abstrak.pdf

Download (55kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/216689

Abstract

Stroke merupakan penyakit pembunuh yang menduduki peringkat ketiga di Indonesia. Terdapat 80% kasus stroke iskemik yang disebabkan oleh sumbatan trombus. Oleh karena itu, dilakukan penelitian mengenai analisis pengobatan stroke iskemik akut secara non eksperimental yang bersifat retrospektif dengan penyajian data secara analisis deskriptif pada pasien yang menjalani rawat inap di Rumah Sakit Swasta Surabaya selama Januari-Juni 2009. Pengamatan dilakukan terhadap 53 data rekam medis pasien yang telah memenuhi kriteria penelitian yang ditetapkan sebagai sampel dan juga merupakan populasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat masalah-masalah terkait obat (Drug Related Problem atau DRP) tetapi tidak terjadi pada semua pasien, yaitu 13 pasien (24,53%) yang tidak mengalami DRP dan 40 pasien (75,47%) yang mengalami DRP dengan parameter-parameter DRP yaitu potensi interaksi obat 0,00%, pemilihan obat tidak tepat dan dosis obat terlalu tinggi masing-masing sebesar 1,47%, obat digunakan tanpa indikasi 11,76%, kegagalan menerima obat 23,53%, dosis obat yang subterapetik 25,00% dan indikasi tidak diterapi 36,76%. Golongan obat yang paling banyak digunakan yaitu neuroprotektan (116,99%) dan cairan dan elektrolit (100%). Sedangkan jenis obat yang paling banyak digunakan adalah RL (88,68%) dan citicoline (88,68%). Kata kunci: Stroke iskemik, analisis pengobatan, rawat inap.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Stroke Iskemik Akut, Rawat Inap
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Lasi 193031
Date Deposited: 09 May 2014 02:27
Last Modified: 09 May 2014 02:27
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/13669

Actions (login required)

View Item View Item