Pembuatan Sistem Aplikasi Try Out Ujian Nasional Berbasis Web

BUDIHARJO, ANDRI (2012) Pembuatan Sistem Aplikasi Try Out Ujian Nasional Berbasis Web. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TI_1583_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
TI_1583_Abstrak.pdf

Download (37kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/230910

Abstract

Tryout Ujian Nasional Online dapat diartikan sebagai media belajar dan sarana ujicoba untuk mengasah kemampuan guna mempersiapkan diri untuk menghadapi Ujian Nasional yang sesungguhnya. Pendidikan merupakan salah satu faktor yang penting dalam pembangunan di setiap negara. Pendidikan bertujuan untuk mengembangkan potensi anak agar memiliki kekuatan spritual, keagamaan, pengendalian diri, berkepribadian, memiliki kecerdasan, berakhlak mulia serta memiliki ketrampilan yang diperlukan. Ujian Nasional atau biasa lebih dikenal dengan UNAS merupakan salah satu alat bagi pemerintah untuk mengetahui dan mengevaluasi kualitas pendidikan di Indonesia. Kebanyakan siswa-siswi yang akan menghadapi Ujian Nasional biasanya akan menyiapkan diri dengan mengikuti kegiatan belajar diluar sekolah at aupun menambah kemampuan dalam menjawab beragam soal-soal ujian. Dengan adanya aplikasi web yang menyediakan soal-soal ujian dan media untuk belajar bisa menjadi salah satu cara untuk siswa-siswi agar bisa mempersiapkan diri dalam menghadapi Ujian Nasiona l. Pengguna bisa melatih kemampuan dalam mengerjakan soal-soal. Siswa siswi juga akan belajar ketika mereka salah dalam menjawab karena terdapat pembahasan dalam soal-soal yang diujikan. Keuntungan lain dari adanya website ini setidaknya aplikasi ini dapat mengurangi penggunaan kertas. Aplikasi ini bisa mengurangi kebutuhan siswa- siswi akan soal-soal ujian yang biasanya dicetak pada kertas tulis kemudian beralih ke media belajar online seperti pada aplikasi ini.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Ujian Nasional
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Informatic
Depositing User: Radiyanti 201032
Date Deposited: 13 May 2014 07:21
Last Modified: 13 May 2014 07:21
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/14070

Actions (login required)

View Item View Item