Kusuma, Anne (2006) Pembuatan Perangkat Lunak E-Commerce Toko Bakpau Kue Sayang Di Malang. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
TI_667_Abstrak.pdf Download (53kB) | Preview |
Abstract
Toko Bakpau & Kue Sayang yang letak pusatnya di Jalan Raya Langsep No 11 Malang ini merupakan toko yang menjual aneka macam makanan kecil. Mulai dari makanan basah, jajan pasar, aneka ragam kue, cake, pudding serta bakpau. Toko ini mempunyai dua cabang baru, yaitu di wilayah Jakarta dan di wilayah Malang. Dibukanya dua cabang baru ini untuk memperluas daerah pemasaran. Daerah pemasaran toko Bakpau & Kue Sayang saat ini meliputi kota Malang dan Jakarta. Untuk daerah lainnya di luar Jakarta dan Malang belum terjangkau. Informasi dua cabang baru ini belum diketahui secara luas oleh masyarakat. Hal ini dapat dilihat dari transaksi pesanan yang terjadi di Malang, antara toko utama dengan anak cabangnya yang juga terletak di Malang. Terkadang toko utama menangani banyak pembelian dan pemesan sedangkan toko cabang hanya menangani sedikit, bahkan tidak ada order sama sekali. Customer lebih sering langsung memesan ke toko utama karena mereka tidak tahu adanya toko cabang. Hal ini menyebabkan terjadinya ketimpangan dalam penanganan transaksi pembelian dan pemesanan antara toko utama dengan toko cabangnya. Berdasarkan kendala yang telah dijelaskan, maka dibuat perangkat lunak e- commerce toko Bakpau & Kue Sayang. Alasan digunakannya e-commerce dalam menangani kendala toko ini adalah karena e-commerce merupakan kegiatan penjualan dan pembelian melalui media internet. Dengan adanya fasilitas e- commerce transaksi penjualan, pembelian, promosi produk atau kegiatan bisnis lainnya dapat dilakukan kapan dan dimana saja. Dengan adanya perangkat lunak ini, diharapkan dapat memberikan informasi kepada masyarakat tentang adanya toko beserta dengan anak cabangnya. Selain itu juga dapat memberikan alternatif lain kepada pelanggan dalam melakukan proses pemesanan kue sehingga tidak mengharuskan pelanggannya untuk datang langsung ke toko
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Informatic |
Depositing User: | Radiyanti 201032 |
Date Deposited: | 02 Jun 2014 05:48 |
Last Modified: | 02 Jun 2014 05:48 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/15601 |
Actions (login required)
View Item |