Rancangan Penerapan Model Economic Order Quantity Dan Lot For Lot Pada UD 99

NURYANTI, YUNI (2012) Rancangan Penerapan Model Economic Order Quantity Dan Lot For Lot Pada UD 99. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of M_5242_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
M_5242_Abstrak.pdf

Download (49kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/230491

Abstract

Indonesia adalah negara agraris dimana mata pencaharian mayoritas penduduknya dengan bercocok tanam. Secara geografis Indonesia yang juga merupakan negara kepulauan memiliki potensi alam yang besar tidak hanya dalam bidang kelautan tapi juga dalam pengolahan pertanian. Potensi pertanian Indonesia yang tinggi salah satunya disebabkan wilayah indonesia yang memiliki wilayah daratan sepertiga dari luas keseluruhan ini dilewati barisan pengunungan dunia. Salah satu perusahaan dibidang pertanian kakao dalam penelitian ini adalah UD “99” dimana pada perusahaan ini memiliki permasalahan dalam pengendalian sediaan yaitu kelebihan bahan baku. Bahan baku yang dibahas dalam penelitian ini adalah bahan baku kakao/coklat. Dengan adanya permasalahan tersebut, dalam penelitian ini menerapkan model Economic Order Quantity dan Lot For Lot untuk mengendalikan sediaan agar terjadi penghematan pada UD “99”. Setelah dilakukan perhitungan menggunakan EOQ dan Lot For Lot didapatkan jumlah pesanan yang ekonomis dan frekuensi pemesanan bahan baku kakao yang optimal dan mendapatkan penghematan biaya-biaya sediaan, serta didapatkan nilai safety stock dan reorder point. Setelah didapatkan perhitungan dengan menggunakan model Economic Order Quantity dan Lot For Lot, selanjutnya dilakukan analisis perbandingan hasil antara EOQ dengan perhitungan perusahaan sendiri, perbandingan hasil antara Lot For Lot dengan perhitungan perusahaan sendiri, dan perbandingan hasil antara EOQ dengan Lot For Lot. Didapatkan hasil, dengan menggunakan EOQ dan Lot For Lot terbukti terjadi penghematan biaya sediaan dibandingkan dengan perhitungan perusahaan itu sendiri. Jadi dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model EOQ dan Lot For Lot terbukti dapat mengoptimalkan biaya-biaya sediaan yang ada dalam perusahaan UD “99”. Rekomendasi dalam penelitian ini disarankan supaya UD “99” bisa untuk menerapkan metode EOQ maupun Lot For Lot dalam perusahaan untuk menghemat biaya-biaya sediaan.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Economic Order Quantity, EOQ, Lot For Lot.
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Management
Depositing User: Moch. Ali Syamsudin 197011
Date Deposited: 03 Jun 2014 08:55
Last Modified: 03 Jun 2014 08:55
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/15758

Actions (login required)

View Item View Item