Gosal, Irenawati (1994) Akuntansi Pertanggungjawaban Sebagai Pertanggungjawaban Pengendalian Biaya Pada PT. Bank X. [Undergraduate thesis]
PDF
AK_354_Abstrak.pdf Download (341B) |
Abstract
Dengan semakin berkembangnya suatu usaha, maka akan semakin kompleks permasalahan yang timbul. Badan usaha akan membutuhkan suatu sistem informasi akuntansi dan manajemen yang dapat membantu permasalahan yang ada. Manajemen dan informasi akuntansi sering dianggap tidak berhubnngan satu sama lain sehingga banyak badan usaha yang tidak dapat mengatasi permasalahan yang timbul. Bisa di pastikan apabila suatu badan usaha memiliki manajemen kurang baik berarti informasi akuntansi yang dibuat atau didapatkan juga kurang baik. Banyak badan usaha saa.t ini tidak menyadari pentingnya hubnngan antara manajemen dengan informasi akuntansi. PT Bank "X" selama ini belum pernah membuat laporan pertanggungjawaban untuk pertanggungjawaban manajer dalam pengendalian biaya yang menjadi tanggungjawabnya. Selain "itu anggaran tidak dibuat oleh masing-masing bagian, anggaran langsung· ditetapkan oleh k:omisaris. Dan anggaran biaya tidak disajikan secara ·terinci sehingga menyulitkan manajer untuk menelusuri biaya yang menjadi tanggungjawabnya. Juga tidak adanya komunikasi yang baik antara atasan dengan bawahan. Dengan keadaan yang demikian membuat badan usaha sulit untuk: mencapai sasaran dan tujuannya, karena yang seharusnya badan usaha terdiri dari beberapa pusat pertanggungjawaban tetapi tidak dilaksanakan dengan baik. Dan pengendalian biaya tidak terlaksana dengan efektif. Badan usaha perlu memperbaiki keadaannya untuk mencapai tujuan dan sasarannya dengan menggunakan akuntansi pertanggungjawaban yang membuat lapqran pertanggungjawaban nntuk masing-masing manajer sehingga setiap manajer mengetahui wewenang dan juga tidak melalaikan wewenangnya dengan membuat laporan pertanggungjawaban. Perlu diketahui bahwa laporan pertanggungjawaban juga memilik:i keterbatasan dalam mengatasi permasalahan yang timbul. Jadi badan usaha di dalam mengambil keputusan seharusnya tidak hanya mempertimbangkan fakta-fakta yang diberikan dalam Responsibility Reporting tetapi juga harus memperhatikan fakta-fakta yang tidak: dapat dikuantifikasikan.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Accounting |
Depositing User: | Suwardi 193009 |
Date Deposited: | 18 Jun 2014 01:42 |
Last Modified: | 18 Jun 2014 01:42 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/17044 |
Actions (login required)
View Item |