Handoyo, Budi (1997) Business Process Analysis Sebagai Upaya Meningkatkan Efisiensi Biaya Dalam Mencapai Strategi Cost Leadership Pada Badan Usaha X Di Gresik. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
AK_733_Abstrak.pdf Download (138kB) | Preview |
Abstract
Bermula dari fenomena yang terjadi sejak tahun 1993 hingga saat ini, di mana ekspor kerupuk yang dilakukan oleh badan usaha·badan usaha di Indonesia mengalami penurunan dalam kurun waktu tersebut, mendorong badan usaha "X" sebagai salah satu pengekspor kerupuk udang dan sayur terkemuka di Indonesia, untuk meningkatkan kinerjanya. Berdasarkan atas strategi cost leadership yang dicanangkan dengan dimensi waktu yang panjang, badan usaha berusaha melakukan efisiensi sebagai salah satu keunggulan bersaing untuk menjadi market leader di bidangnya. Efisiensi tersebut diterapkan pada aktivitas·aktivitas operasional maupun non operasional badan usaha. Fokus bahasan dalam skripsi ini hanya dibatasi pada kegiatan operasi badan usaha, yang meliputi kegiatan pengembangan desain, penjadwalan produksi, pengadaanlpembelian bahan, penyimpanan, produksi, pengendalian kualitas, serta pemeliharaan dan perbaikan mesin dan peralatan. Sedangkan kegiatan yang bersifat administratif tidak dibahas dalam skripsi ini. Pendekatan fungsional yang dipergunakan badan usaha "X' saat ini dalam menjalankan aktivitas·aktivitas manajerial, yang mengacu pada struktur organisasi dengan pemecahan wewenang dan tanggung jawab masing·masing fungsi secara jelas, menyebabkan pemecahan masalah hanya ~rfokus pada salah satu fungsi, sehingga solusi yang diberikan belum mencapai taraf yang optimal, serta diiringi dengan cukup besarnya aktivitas· aktivitas yang tidak memiliki nilai tambah, mengakibatkan inefisiensi bagi badan usaha, dan hal ini tentunya memerlukan penanganan yang serius. The Ernst & Young memperkenalkan suatu filosofi yang disebut dengan total cost management, yang berguna untuk meningkatkan kinerja badan usaha dan terdiri atas 3 unsur utama : business process analysis, activity·based costing, dan continuous improvement. Business process analysis merupakan cornerstone dalam melakukan total cost management. Langkah-langkah yang dilakukan dalam ana/isis proses bisnis adalah menentukan model proses bisnis, pengembangan defmisi aktivitas, melakukan analisis nilai proses, dan langkah terakhir mencari akar penyebab masalah dan mengembangkan rencana-rencana perbaikan. Pada intinya business procress analysis merupakan suatu alat untuk mengukur tingkat efisiensi biaya badan usaha secara akurat, dengan disertai identifikasi atas penyebab masalah yang terjadi, dan diberikannya rencana perbaikan sebagai solusi atas kesemuaanya itu. Satu hal yang perlu untuk disadari, bahwa biaya terjadi akibat aktivitas·aktivitas yang dikonsumsi badan usaha, dan business process analysis menganalisis nilai tiap-tiap aktivitas dari sudut pandang konsume~ baik internal maupun ekstemal. Beranjak dari pengelolaan aktivitas yang mempertimbangkan kepuasan konsumen sebagai tujuan akhir, maka aktivitas-aktivitas yang tidak memberikan nilai tambah bagi konsumen internal dan ekstemal akan dihapus, dengan mencari a.kar penyebab timbulnya aktivitas tersebut, sedang untuk aktivitas yang hanya memberikan nilai tambah bagi badan usaha (internal), akan berusaha untuk ditingkatkan efisiensinya. Proses pencarian solusi atas a.kar penyebab non value-added activities mempergunakan. pendekatan proses, yang menganut pola pandang lintas departem~ sehingga pemecahan masalah dilakukan dengan melibatkan departemen/fungsi terkait untuk bersa.ma-sama mengatasi kendala yang terjadi. Solusi dapat berupa mengubah input, output, aktivitas, dan teknologi yang dipergunakan. Pada akhimya dengan BP A, badan usaha "X" akan dapat memperbaiki kinetja, berupa peningkatan efisiensi biaya sebagai salah satu keunggulan bersaing yang dimi1iki untuk menjadi market leader di bidangnya, dengan mempergunakan pendekatan proses sebagai pola pandang modem maka business process analysis mengatasi masalah tanpa menimbulkan masalah.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Accounting |
Depositing User: | Users 147 not found. |
Date Deposited: | 26 Jan 2015 04:57 |
Last Modified: | 26 Jan 2015 04:57 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/22012 |
Actions (login required)
View Item |