Pembuatan Website Pembelajaran HTML5 Interaktif

PUTRA, WILLIAM EKA (2014) Pembuatan Website Pembelajaran HTML5 Interaktif. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TI_1700_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
TI_1700_Abstrak.pdf

Download (106kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/237510

Abstract

Abstraksi - Berdasarkan HTML Adoption Survey 2012 (HTML Adoption Survery 2012) yang dilakukan kepada 4043 software developers, diketahui jika 82% responden menganggap kemampuan untuk menguasai HTML5 sangatlah penting bagi pekerjaan mereka di masa depan. Permasalahan yang ada saat ini adalah media pembelajaran yang tersedia untuk pembelajaran HTML5 saat ini mayoritas masih dalam bentuk teori seperti buku atau intruksi dalam bentuk web. Untuk mengatasi permasalahan tersebut maka dibuatlah website pembelajaran HTML5 interaktif. Website pembelajaran HTML5 interaktif ini menyediakan halaman pembelajaran untuk beberapa fitur HTML5 seperti semantic, canvas, geolocation, video dan audio. Website ini juga menyediakan halaman pembelajaran study case untuk mengajarkan user bagaimana membuat suatu halaman website dengan menggunakan fitur dari HTML5. Halaman pembelajaran dibuat interaktif dengan cara user dapat secara langsung mempraktekkan materi yang diajarkan. Setiap materi akan disertai dengan instruksi yang harus diketikkan user pada kolom editor pada halaman pembelajaran. Baris kode yang diketikkan user juga secara langsung dapat dilihat hasilnya pada bagian output yang disediakan pada halaman tersebut. Sistem juga akan memberikan feedback ketika user mensubmit instruksi yang diketikkan. Evaluasi dilakukan dengan cara membagikan kuesioner kepada 10 responden yang belum pernah menggunakan fitur HTML5. Berdasar hasil kuesioner tersebut diambil kesimpulan bahwa website yang dibuat telah memenuhi kebutuhan user.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: web desain, html5, lerner
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Informatic
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 04 Mar 2015 07:35
Last Modified: 04 Mar 2015 07:35
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/23474

Actions (login required)

View Item View Item