Nainggolan, Sopida (2008) Peranan Komunikasi, Informasi dan Edukasi (Kie) pada Penderita Diabetes Mellitus Tipe 2 di Puskesmas Medokan Ayu Surabaya Selama April s.d Juni 2008. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
F_2588_Abstrak.pdf Download (34kB) | Preview |
Abstract
Telah dilakukan penelitian prosfektif terhadap 19 subjek penelitian yang menderita diabetes mellitus tipe 2 di puskesmas Medokan Ayu Surabaya yang dipilih secara non random sampling. Desain penelitian adalah sebelum dan sesudah intervensi pada satu kelompok (one group before and after intervention design). Pada pre test diukur kepatuhan sebelum diberikan KIE, pada post test diukur tingkat kepatuhan setelah diberikan KIE. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian KIE kurang efektif untuk meningkatkan kepatuhan pasien DM tipe 2 dalam menggunakan obat-obat antidiabetes. Dan melalui data rekam medis pasien dan informasi dari pasien dilakukan juga analisis Drug Related problems (DRPs). Dimana seluruh sampel penelitian mengalami DRPs. Kategori DRPs yang ditemukan adalah pontensi interaksi obat sebanyak 62.5% dari 80 kejadian DRP, terapi tanpa indikasi (1.25%), indikasi tanpa terapi (1.25%), pilihan obat yang kurang tepat (6.25%), dosis subterapetik (1.25%), reaksi obat tidak dikehendaki (3.75%), gagal menerima obat (23.75%), sementara overdosis tidak ditemukan. Melihat dari data banyaknya kasus yang terjadi, maka peranan klinisi dalam menghindarkan pasien dari DRP sangat diperlukan. Hal ini merupakan satu komitmen kerjasama antara pemberi layanan klinis (dokter, farmasis, perawat, dan sebagainya), untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, khususnya mereka yang memiliki penyakit DM.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Komunikasi, informasi, edukasi, diabetes mellitus tipe 2, puskesmas medokan ayu |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 27 Mar 2015 03:22 |
Last Modified: | 27 Mar 2015 03:22 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/23698 |
Actions (login required)
View Item |