Pembuatan Electronic Document Flow

Susanto, Sony Himawan (2008) Pembuatan Electronic Document Flow. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TI_1072_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
TI_1072_Abstrak.pdf

Download (61kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/133892

Abstract

Setiap institusi dan organisasi, termasuk fakultas didalamnya pasti memiliki dokumen yang berkaitan dengan aktivitas yang dilakukannya. Dokumen dapat digolongkan menjadi dua jenis dokumen, yaitu dokurnen yang ditindak.lanjuti dan dokumen yang tidak. ditindaklanjuti. Dokumen yang perlu diproses lebih lanjut umumnya adalah dokurnen yang membutuhkan pengesahan bertingkat dan melibatkan banyak orang. Contoh dari dokumen seperti ini misalnya anggaran keuangan 2007 yang hams disetujui oleh staf keuangan, manajer keuangan, dan direktur utama. Dokumen dengan tipe seperti ini disebut dengan workflow dokumen. Dokumen sering mengalami hambatan dalam pelaksanaan. Workflow dokumen yang telah diserahkan kepada pihak yang lain terbengkalai atau tidak diketahui keberadaanya. Proses pendokumentasian dokumen akan sangat sulit dan akan menimbulkan banyak masalah yang meliputi sulitnya pencarian dan pengaksesan isi dokumen, resiko hilang atau rusaknya dokumen saat ingin diakses 1smya. Masalah utama dan tujuan yang direncanakan adalah bagaimana mempermudah manajemen dokumen dan tujuan yang ingin dicapai adalah bagaimana cara-cara untuk mempermudah manajemen dokurnen. Cara mempermudah manajemen dokumen adalah dengan membuat aplikasi perangkat lunak yang dapat mempermudah pencarian, pengaksesan isi, dan dapat digunakan sebagai fasilitas untuk proses dokumen workflow. Analisis sistem dan desain sistem dilakukan terlebih dahulu sebelum melangkah ketahap pembuatan aplikasi. lnformasi dari analisis sistem didapat dari wawancara dan pencarian data yang terkait pada sumber-sumber yang memiliki wawasan yang lebih luas mengenai sistem workflow. Keadaan sekarang merupakan dasar pertimbangan untuk membuat keputusan dalam pembuatan aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan yang diharapkan. Desain sistem yang dibuat meliputi desain data dan desain tampilan. Pembuatan dan ujicoba adalah tahap akhir dari pengembangan aplikasi. Pembuatan aplikasi dilakukan dengan penerapan desain yang telah dibuat kedalam bahasa pemrograman. Ujicoba aplikasi dilakukan dengan cara membuat skenario untuk dicoba pada setiap proses yang terdapat dalam program aplikasi, sehingga dari uji coba yang dilakukan akan didapatkan suatu aplikasi yang bebas dari kesalahan dan dapat digunakan oleh user sesuai dengan tujuan dari pembuatan aplikasi.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Electronic Document Flow
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Informatic
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 11 Nov 2015 10:46
Last Modified: 11 Nov 2015 10:46
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/26009

Actions (login required)

View Item View Item